Ini Penyebab Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Banten

Gempa yang terjadi di Banten ini, getarannya terasa ke Jakarta hingga Sukabumi.

oleh Muhammad Ali diperbarui 14 Apr 2021, 14:14 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2021, 14:14 WIB
Gempa Indonesia
Ilustrasi gempa. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan faktor yang menyebabkan terjadinya gempa di Bayah Banten. Wilayah tersebut diguncang gempa bermagnituo 5,1 pada pukul 13.28 WIB.

Menurut Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, gempa yang terjadi di Banten akibat dari sesar aktif.

"Kalau melihat kedalamannya, akibat sesar aktif di dasar laut," ujar dia kepada Liputan6.com, Rabu (14/4/2021).

Gempa yang terjadi di Banten ini, getarannya terasa ke Jakarta. Seorang warga Jakarta kaget adanya gempa tersebut. "Di kantor berasa gempa," kata Ayya yang berkantor di daerah Gondangdia, Cikini, Jakarta, Rabu (14/4/2021).

Sementara itu, dunia maya ramai mengomentari tweet BMKG terkait gempa tersebut. Ada yang menyebut getaran gempa terasa hingga Sukabumi.

"Ya Allah terasa sampai Sukabumi," tulis Juni@hellomyjune26.

"Kerasa lumayan kenceng ke sukabumi," kata Riri Novia @riri_ovii

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Terasa di Cianjur

Tak hanya Sukabumi, warga di Cianjur juga merasakan goyangan gempa.

"Cianjur bergoyang juga barusan," tulis Pushpin DAY6 iyagi by Deti Mega P @detii0730

"Bener teh, kerasa pisan ya," timpal Putri Aulyza (Tito) @aulyzaputri

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya