Anies Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Sekolah, Ajak Siswa Tetap Pakai Masker

Anies meminta kepada para orang tua murid di Jakarta dapat mendaftarkan anaknya untuk melakukan vaksinasi Covid-19.

oleh Ika Defianti diperbarui 02 Jul 2021, 15:16 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2021, 15:14 WIB
Vaksinasi Anak Usia 12-17 Tahun di SMAN 20 Jakarta
Seorang siswa menjalani vaksin COVID-19 di SMUN 20 Jakarta, Kamis (1/7/2021). Per tanggal 1 Juli 2021, anak-anak usia 12-17 tahun di DKI Jakarta sudah mulai mendapatkan vaksinasi. Agar anak-anak kita terlindungi dari wabah Covid-19 dengan varian baru. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau langsung vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 12-17 tahun di MAN 7 Jagakarsa dan SMKN 15 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (2/7/2021). Dia sempat melakukan interaksi dengan para siswa mengenai efektivitas vaksinasi Covid-19.

Anies mengingatkan kepada pelajar bahwa orang yang telah menerima vaksinasi Covid-19 masih memungkinkan terpapar virus Corona. Karena itu, dia meminta para pelajar tetap memakai masker.

"Jadi ada yang namanya terpapar, ada juga yang namanya terinfeksi, maka Insyaallah tidak menimbulkan radang yang berat. Pengalaman tim medis kita banyak yang terpapar padahal banyak yang sudah divaksin. Namun, meski terpapar mereka tidak alami gejala berat. Jadi adik-adik semua, habis vaksin tetap pakai masker ya. Insyaallah sehat semua," kata Anies.

Anies meminta kepada para orang tua murid dapat mendaftarkan anaknya untuk melakukan vaksinasi Covid-19. Untuk pendaftaran dapat dilakukan secara daring.

"Jadi buat siapa saja bisa daftar di sini. Bebas pilih tempat bebas pilih waktunya," ucap Anies.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Antusias Dapat Vaksinasi

Salah satu siswa MAN 7, Anggita Salsabila mengaku mendapatkan informasi vaksinasi dari grup pesan di sekolahnya. Da mengatakan, orang tuanya pun mendukungnya untuk mendapatkan vaksinasi.

"Selain itu juga sering melihat info pentingnya vaksinasi dari televisi, dan orang tua saya mendukung saya untuk ikut vaksinasi," ucap dia.

Pelajar lainnya, Hanny mengaku sangat antusias dengan dilaksanakannya vaksinasi di sekolah. Dia berharap banyak siswa termotivasi untuk melakukan vaksinasi Covid-19.

"Kami berharap dengan diadakan ini, bisa memotivasi siswa agar bisa mengikuti vaksin demi menjadi agen perubahan yang lebih baik dan mengajak siswa-siswi semua untuk vaksinasi," kata dia.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya