Tempat Tidur Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di DKI Jakarta Sudah Terisi 60 Persen Per 1 Februari 2022

Sementara untuk tempat tidur pasien di ruang ICU rumah sakit rujukan Covid-19 telah terpakai 28 persen. Pemprov DKI sendiri menyediakan 679 tempat tidur dan telah terpakai 187.

oleh Liputan6.com diperbarui 02 Feb 2022, 13:17 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2022, 10:24 WIB
FOTO: Melihat Alat Pendukung Perawatan Pasien di RS Darurat COVID-19
Alat pendukung perawatan pasien virus corona COVID-19 terlihat di Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3/2020). RS Darurat Penanganan COVID-19 dilengkapi dengan ruang isolasi, laboratorium, radiologi, dan ICU. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - Keterisian tempat tidur di rumah sakit rujukan Covid-19 di DKI Jakarta kini telah mencapai 60 persen per 1 Februari 2022. Diketahui, Pemprov DKI Jakarta telah menyediakan 5.111 tempat tidur di rumah sakit rujukan Covid-19. Namun, dari jumlah tempat tidur yang disediakan telah terpakai 3.072 pasien.

Sementara untuk tempat tidur pasien di ruang ICU rumah sakit rujukan Covid-19 telah terpakai 28 persen. Pemprov DKI sendiri menyediakan 679 tempat tidur dan telah terpakai 187.

Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengingatkan bahwa peningkatan kasus positif Covid-19 varian Omicron mengalami peningkatan cukup signifikan.

"Apa yang menjadi perhatian sering saya sampaikan Omicron dari transmisi lokal meningkat drastis," kata Riza di Balai Kota Jakarta, Senin (31/1/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kasus Covid-19 Terus Meningkat

Sementara data Dinas Kesehatan DKI Jakarta mengatakan, terdapat penambahan jumlah kasus positif Covid-19 pada 1 Februari sebanyak 6.391 kasus dengan rincian 454 pelaku perjalanan luar negeri dan 5.937 non pelaku perjalanan luar negeri.

Dinkes DKI Jakarta juga mencatat bahwa masih ada 36.882 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang sedang menjalankan isolasi atau perawatan.

Reporter: Yunita Amalia

Sumber: Merdeka

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya