Liputan6.com, Jakarta - Cekcok berujung maut terjadi antara Nain (57) dan istrinya Nemah (54) di dalam rumahnya di Kampung Rawa Gempol RT 03/03, Sepatan, Kabupaten Tangerang, Selasa, (8/2/2022).
Akibatnya, sang istri tewas bersimbah darah dengan luka tusukan di sekujur tubuhnya. Sementara sang suami yang juga terduga pelaku, masih mendapat perawatan di rumah sakit akibat percobaan bunuh diri.
Baca Juga
Metro Sepekan: Viral Kasus KDRT di Jaktim, Polisi Tangkap Istri yang Seret Suaminya Pakai Mobil
Beli Racun Ikan di Online Shop, Wanita di Palembang Bunuh Adik Ipar Pakai Jamu Campuran Pottasium
Kasus Tak Kunjung Terungkap, Ayah Siswi MI Korban Pemerkosaan dan Pembunuhan di Banyuwangi Wadul Presiden Prabowo dan Kapolri
Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Komarudin menjelaskan, bila kejadian tersebut sebenarnya terjadi pada Selasa sore.
Advertisement
"Terjadi keributan yang juga disaksikan oleh anak kedua orang ini suami dan istri, tidak berselang lama, salah satu dari mereka yakni istrinya berteriak minta tolong, dan disebelahnya kebetulan ada keponakannya yang sempat menghampiri, namun karena kondisi yang terjadi pergumulan sehingga saksi pertama tidak berani mendekat," ungkap Kapolres.
Masih Diselidiki Penyebab Cekcok
Lalu, keponakan korban langsung meminta tolong warga. Saat warga datang, kondisi keduanya sudah dalam keadaan terkapar.
"Untuk istri sudah tidak bernyawa dengan luka gorok di leher dan bacokan di kedua tangan. Lalu pihak keluarga membawa Sdr. Nain ke RSUD Kabupaten Tangerang," ujar Kapolres.
Hingga kini alat bukti berupa sebilah golok dan pisau sudah diamankan kepolisian. Polisi pun masih terus menggali informasi mengenai sebab cekcok maut antara suami istri yang disaksikan anaknya itu.
Advertisement