Korban Banjir di Bekasi dan Bogor dapat Bantuan Sembako, Baju, hingga Selimut

Jenis bantuan yang diberikan berupa sembako, baju dan selimut, peralatan satgas bencana, serta partisipasi pembangunan sarana prasarana vital.

oleh Tim News Diperbarui 11 Apr 2025, 17:14 WIB
Diterbitkan 13 Mar 2025, 16:16 WIB
PT PLN Indonesia Power UBP Suralaya bersama Persatuan Pegawai (PP) Unit Kerja Suralaya menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kabupaten Bogor dan Kota Bekasi (Istimewa)
PT PLN Indonesia Power UBP Suralaya bersama Persatuan Pegawai (PP) Unit Kerja Suralaya menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kabupaten Bogor dan Kota Bekasi (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - PT PLN Indonesia Power UBP Suralaya bersama Persatuan Pegawai (PP) Unit Kerja Suralaya menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kabupaten Bogor dan Kota Bekasi.

Penyaluran bantuan pertama bertempat di posko satuan bencana sekaligus Kantor Desa Bojongkulur, Kabupaten Bogor. Adapun jenis bantuan yang diberikan berupa sembako, baju dan selimut, peralatan satgas bencana, serta partisipasi pembangunan sarana prasarana vital.

Proses penyerahan bantuan diterima langsung oleh Kepala Desa Bojongkulur, Firman Riansyah.

“Terima kasih kepada PLN Indonesia Power Suralaya karena telah memberikan bantuan untuk warga kami, semoga kita senantiasa diberikan keberkahan dan bisa kembali beraktivitas kembali,” ujar Firman.

Penyaluran bantuan dilanjutkan ke SMA 21 Kota Bekasi. Bantuan yang diberikan berupa sarana dan prasarana operasional sekolah yang diharapkan mampu mendukung kegiatan belajar dan mengajar, mengigat seluruh gedung serta sarana dan prasaran sekolah rusak akibat banjir.

Sehingga proses kegiatan belajar dan mengajar 810 siswa/siswi terpaksa dihentikan untuk sementara waktu. Penyerahan bantuan diterima langsung oleh Kepala Sekolah SMA 21 Kota Bekasi, M. Ilyas.

 

Bencana Banjir

Sebelumnya, bencana banjir melanda sebagian wilayah di Kabupaten Bogor dan Kota Bekasi sejak tanggal 3 Maret 2024. Bencana ini disinyalir akibat hujan deras yang melanda di wilayah bogor hingga menyebabkan lonjakan debit air Sungai Cikeas dan Sungai Ciliwung.

Akibat bencana ini, sebagian besar masyarakat 8 kecamatan di Kota Bekasi dan 1 Desa di Kabupaten Bogor terhenti aktivitasnya.

Infografis Banjir Jabodetabek.
Infografis Banjir Jabodetabek. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya