Cuaca Besok Sabtu 9 November 2024: Jakarta Pagi hingga Siang Berawan Tebal, Malam Sebagian Hujan

Cuaca pagi untuk Jakarta besok, Sabtu 9 November 2024, diprakirakan langitnya keseluruhan bakal berawan tebal. Demikianlah prediksi cuaca besok.

oleh Devira PrastiwiFenicia Effendi diperbarui 08 Nov 2024, 08:15 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2024, 08:15 WIB
Waspada, Cuaca Jakarta Memanas
Warga beraktivitas menggunakan payung saat suhu udara mencapai 35 derajat Celcius di Kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta, Selasa (22/10/2019). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Event

Liputan6.com, Jakarta - Cuaca pagi untuk Jakarta besok, Sabtu 9 November 2024, diprakirakan langitnya keseluruhan bakal berawan tebal. Demikianlah prediksi cuaca besok.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, cuaca Jakarta pada siang hari diprakirakan seluruhnya tetap berawan tebal.

Sementara langit Jakarta pada malam hari, sebagiannya hujan ringan dan juga berawan.

Sementara itu, untuk wilayah penyangga kota Jakarta, yaitu Bekasi dan Kota Bogor, Jawa Barat diprediksi cuaca pagi dan malam diprediksi berawan tebal namun siangnya hujan ringan.

Berbeda di Depok, Jawa Barat, langit paginya diprakirakan BMKG bakal berawan tebal, siang hujan berintensitas ringan, dan malam hari berawan.

Lalu di Kota Tangerang, Banten cuaca pagi dan malam berawan, namun siang hari hujan dengan intensitas ringan.

Berikut informasi prakiraan cuaca Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) selengkapnya yang dikutip Liputan6.com dari laman resmi BMKG www.bmkg.go.id:

 Kota  Pagi  Siang   Malam 
 Jakarta Barat  Berawan Tebal  Berawan Tebal  Hujan Ringan
 Jakarta Pusat   Berawan Tebal  Berawan Tebal  Berawan
 Jakarta Selatan   Berawan Tebal  Berawan Tebal  Hujan Ringan
 Jakarta Timur   Berawan Tebal  Berawan Tebal  Hujan Ringan
 Jakarta Utara   Berawan Tebal  Berawan Tebal  Berawan
 Kepulauan Seribu   Berawan Tebal  Berawan Tebal  Berawan 
 Bekasi   Berawan Tebal  Hujan Ringan  Berawan Tebal
 Depok   Berawan Tebal  Hujan Ringan  Berawan
 Kota Bogor   Berawan Tebal  Hujan Ringan  Berawan Tebal
 Tangerang  Berawan  Hujan Ringan  Berawan

Ini 5 Tips Sederhana Agar Nyaman saat Cuaca Panas

perempuan traveling jalan-jalan kepanasan siang terik matahari panas
ilustrasi perempuan gerah/Twinsterphoto/Shutterstock

1. Pertahankan Kondisi Lingkungan yang Sejuk

Pastikan lingkungan sekitarmu tetap sejuk. Pastikan sirkulasi udara berjalan dengan baik untuk memastikan pergantian udara di dalam ruangan atau rumah. Selain itu, pel lantai secara rutin untuk menjaga kebersihan dan kesejukan lantai. Menambahkan tanaman di rumah juga bisa membuat suasana sekitar menjadi lebih segar dan asri.

2. Minum Air dengan Cukup

Ingatlah untuk selalu minum air yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi. Ketika cuaca panas, tubuh akan kehilangan lebih banyak cairan melalui keringat. Minumlah air yang cukup untuk menggantikan cairan yang hilang. Pastikan asupan air Anda cukup agar terhindar dari dehidrasi.

3. Kenakan Pakaian yang Sesuai

Ketika cuaca sedang terik, penting untuk mengetahui pilihan pakaian yang tepat. Memilih pakaian yang sesuai dapat mempengaruhi suasana hati saat beraktivitas. Gunakan pakaian dengan bahan yang ringan seperti poliester, nilon, atau sutra. Hindari pakaian yang ketat dan pilih pakaian yang longgar agar sirkulasi udara di tubuh tetap lancar, sehingga lebih nyaman saat beraktivitas di tengah cuaca panas.

 

Selanjutnya

Tabir surya
Ilustrasi Tabir surya/copyright shutterstock

4. Gunakan Tabir Surya atau Sunblock

Pastikan untuk menjaga kesehatan kulit dengan mengaplikasikan sunscreen atau sunblock secara teratur setiap beberapa jam. Produk ini berfungsi melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berbahaya. Gunakan sunscreen atau sunblock setiap hari, baik saat beraktivitas di luar maupun di dalam ruangan.

5. Kurangi Kegiatan Fisik

Melakukan terlalu banyak aktivitas fisik, terutama di luar ruangan saat cuaca sangat panas, dapat menyebabkan dehidrasi, kelelahan berlebihan, dan paparan sinar matahari yang berbahaya. Pertimbangkan kondisi cuaca sebelum melakukan aktivitas fisik. Lebih baik manfaatkan waktu dan energi untuk fokus melakukan aktivitas dalam ruangan.

Itulah 5 tips agar tetap nyaman beraktivitas meskipun cuaca sedang panas. Selalu ingat untuk menjaga energi dengan mengonsumsi nutrisi dan air yang cukup. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Kamu!

Infografis Pencegahan dan Bahaya Mengintai Akibat Cuaca Panas. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Pencegahan dan Bahaya Mengintai Akibat Cuaca Panas. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya