Mitigasi Cuaca Ekstrem di Jakarta, BPBD DKI Aktifkan Posko Siaga Bencana 24 Jam

Sebanyak 267 petugas juga dikerahkan ke setiap kelurahan untuk berkoordinasi dengan RT, RW dan LMK. Para petugas diminta memastikan agar penanganan bencana berjalan cepat dan efektif.

oleh Winda Nelfira diperbarui 07 Des 2024, 11:09 WIB
Diterbitkan 07 Des 2024, 11:09 WIB
Cuaca Ekstrem Melanda Jakarta
Pejalan kaki menggunakan payung saat hujan deras mengguyur kawasan Jalan Thamrin, Jakarta, Selasa (31/5/2022). Potensi cuaca ekstrem di sejumlah wilayah di Indonesia pada hari ini dipengaruhi oleh kemunculan bibit siklon tropis 92S di Samudera Hindia selatan Jawa Barat. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menyiapkan langkah mitigasi terhadap cuaca ekstrem di Jakarta. Kesiapsiagaan ini dimaksudkan guna melindungi warga dan mengurangi risiko kerugian akibat bencana.

Pasalnya Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan fenomena La Nina serta seruak udara dingin dari Siberia berpotensi meningkatkan curah hujan hingga 20 persen dan memicu terjadinya angin kencang di wilayah Jabodetabek.

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, pihaknya telah mengaktifkan Posko Siaga Bencana yang beroperasi 24 jam di seluruh kantor wali kota dan bupati di Jakarta.

Selain itu, sebanyak 267 petugas juga dikerahkan ke setiap kelurahan untuk berkoordinasi dengan RT, RW dan LMK. Para petugas diminta memastikan agar penanganan bencana berjalan cepat dan efektif.

"Antisipasi terhadap angin kencang menjadi perhatian khusus BPBD DKI Jakarta," kata Isnawa dalam keterangannya, dikutip Minggu (7/12/2024).

 

Potong Dahan Hindari Pohon Tumbang

Isnawa menjelaskan, bersama Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta juga dilakukan pemantauan serta pemotongan dahan dan pohon yang berisiko tumbang di area rawan.

"BPBD DKI Jakarta memperkuat koordinasi dengan PPSU, FKDM, LMK, RT/RW, dan Tagana untuk memastikan kesiapan wilayah dalam menghadapi cuaca ekstrem," ucapnya.

Tak hanya itu, buffer stock berupa paket pangan dan sandang untuk kebutuhan darurat bagi korban bencana. Peralatan penyelamatan seperti perahu evakuasi, pelampung, dan perlengkapan lainnya pun telah didistribusikan ke kelurahan dan kecamatan rawan banjir di Jakarta.

Infografis Cuaca Ekstrem, Jakarta Siaga Banjir Besar? (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Cuaca Ekstrem, Jakarta Siaga Banjir Besar? (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya