Liputan6.com, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengatakan pemerintahannya sudah berjalan selama 3 bulan, usai para menteri dan wakil menteri dilantik pada 21 Oktober 2024. Dia menilai pemerintahannya telah terbukti mengeluarkan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat.
"Saya juga terima kasih dalam 3 bulan kita, kita telah memberi bukti kepada rakyat, kebijakan-kebijakan kita adalah kebijakan-kebijakan yang berpihak kepada rakyat berpihak pada kepentingan negara," kata Prabowo saat memimpin sidang kabinet paripurna di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (22/1/2025).
Advertisement
Baca Juga
Prabowo merasakan pemerintahannya yang akan memasuki usia 100 hari berjalan dengan efektif. Menurut dia, jajaran kabinetnya kompak dan bekerja sama dengan baik sebagai satu tim.
Advertisement
"Saya kira secara objektif kita boleh bangga bahwa kita telah menunjukkan suatu hasil yang menuju kepada sasaran-sasaran kita. Saya apresiasi kerja saudara-saudara sekalian. Saya merasakan dan saya menilai kabinet kita sekarang bekerja sebagai satu tim. Saya merasakan ada satu kekompakan satu kerja sama yang baik," tuturnya.
Dalam kesempatan ini, Prabowo berterima kasih kepada Menteri Politik dan Keamanan Budi Gunawan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, hingga Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto yang membuat perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 berjalan aman serta lancar. Dia memuji para menteri yang langsung turun ke lapangan.
"Kita juga membuktikan bahwa pemerintah kita efektif pemerintah kita bisa menjalankan administrasi negara dengan handal," ujar Prabowo.
Kecelakaan Lalu Lintas
Dia menuturkan banyak kecelakaan lalu lintas dan harga bahan pokok yang fluktuatif dalam beberapa bulan terakhir. Meski begitu, Prabowo mengapresiasi Indonesia yang tetap stabil dan penuh kesejukan.
"Kita berhasil untuk menjalankan suatu keadaan yang stabil penuh ketenangan penuh kesejukan. Di tengah banyak dunia dilanda konflik ketegangan krisis bahkan perang, kita mampu menjaga kesejukan ketenangan perdamaian di negara kita," pungkas Prabowo.
Prabowo menyadari pemerintahannya masih banyak yang harus diperbaiki. Namun, Prabowo meyakini semua menteri dan wakil menteri akan bekerja keras untuk masyarakat.
"Di sana-sini tentunya masih harus kita perbaiki itu wajar, tetapi yang saya rasakan adlaah semua menteri dan wakil menteri punya keinginan yang sangat keras untuk memberi hasil kepada rakyat," ucap Prabowo.
Advertisement
Prabowo Gelar Sidang Kabinet Jelang 100 Hari Kerja
Presiden Prabowo Subianto menggelar sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden Jakarta yang dihadiri jajaran, Rabu (22/1/2025). Prabowo mengatakan sidang kabinet kali ini digelar usai dirinya tiga bulan melantik jajaran menteri dan wakil menteri (wamen) pada 21 Oktober 2024.
"Hari ini saya mengundang seluruh Kabinet untuk kita melaksanakan sidang paripurna. Tentunya ini adalah pertemuan kita sesudah kita sudah resmi tiga bulan menjabat setelah saya dilantik tanggal 20 Oktober yang lalu. Kemudian saudara-saudara dilantik keesokan harinya tanggal 21, kemudian para wakil menteri sorenya," jelas Prabowo saat membuka sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden Jakarta, Rabu (22/1/2025).
"Jadi kita resmi menjabat menjalankan mandat dari rakyat tiga bulan," sambungnya.
Pemerintahan Presiden Prabowo dan Wapres Gibran Rakabuming Raka sendiri akan memasuki 100 hari kerja, sejak dilantik pada 20 Oktober 2024. Meski begitu, Prabowo menyampaikan dirinya tak pernah bekerja berdasarkan target ratusan hari maupun bulan.
"Walaupun sebetulnya saya tidak pernah bekerja dengan target ratusan hari atau bulanan tapi bagaimana pun itu merupakan suatu tonggak suatu tahap yang kita selesaikan," ujarnya.
Apresiasi Kinerja Jajaran
Prabowo mengapresiasi kinerja para jajaran kabinetnya yang telah bekerja selama tiga bulan. Dia menilai kabinetnya kompak dan bekerja sama dengan baik sebagai satu tim.
"Saya kira secara objektif kita boleh bangga bahwa kita telah menunjukkan suatu hasil yang menuju kepada sasaran-sasaran kita. Saya apresiasi kerja saudara-saudara sekalian.Saya merasakan dan saya menilai kabinet kita sekarang bekerja sebagai satu tim. Saya merasakan ada satu kekompakan satu kerja sama yang baik," tutur Prabowo.
Dia menyadari pemerintahannya masih banyak yang harus diperbaiki. Namun, Prabowo meyakini semua menteri dan wakil menteri akan bekerja keras untuk masyarakat.
Advertisement