Surprise! Novi Amilia Pakai Jilbab Jalani Sidang Saat Ramadan

Novi Amilia pernah ditegur hakim karena berpakaian seksi saat menjalani persidangan. Kini dia memberi kejutan.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 16 Jul 2013, 14:18 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2013, 14:18 WIB
novi-amelia-slug-4-130528c.jpg
Model Novi Amilia kembali menjalani sidang kasus kecelakaan lalu lintas di Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Namun, ada yang tidak biasa. Jika sebelumnya Novi berpakaian seksi dalam persidangan, kini model majalah pria dewasa itu mengenakan jilbab. Surprise!

Pantauan Liputan6.com, Selasa (16/7/2013), Novi tiba di PN Jakarta Barat sekitar pukul 13.48 WIB. Novi yang beberapa waktu lalu mengamuk dan membuang bra saat naik ojek itu, kini berbalut busana lengan panjang warna pink dipadukan dengan rok panjang bermotif bungan berwarna gelap. Jilbab hitam pun dia kenakan di kepala.

Sidang dengan agenda mendengarkan keterangan 5 saksi kali ini memang diadakan pada bulan Ramadan. Entah apakah busana ini ditujukan untuk menghormati Ramadan atau bukan.

Yang jelas, saat ditanya soal busana yang dikenakan kali ini, Novi mengaku hanya ingin mengenakannya saja. "Ya cuma kepengin aja mas," kata Novi sebelum menjalani persidangan.

Novi juga mengaku siap untuk menjalani sidang hari ini. Dia berharap persidangan yang dia alami ini cepat selesai. "Alhamdulillah sehat dan siap hadapi sidang," tambah Novi. Sidang yang dipimpin Hakim Harijanto dijadwalkan dimulai pada pukul 14.00 WIB.

Sebelumnya, Jaksa mendakwa Novi dengan Pasal 106 ayat 1 dan 2 juncto 238, 310, dan 311 UU No 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan karena menabrak 7 orang di kawasan Taman Sari, Jakarta Barat. Dia diancaman hukuman 1 tahun penjara atau denda paling banyak Rp 2 juta. (Eks/Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya