CEO Lion Air Penuhi Undangan Komite Konvensi Demokrat

Saat ditanya apa persiapannya, Rusdi hanya menjawab singkat, "Di dalam otak."

oleh Oscar Ferri diperbarui 29 Agu 2013, 18:45 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2013, 18:45 WIB
rusdi-kirana-130319b.jpg
CEO Lion Air, Rusdi Kirana memenuhi undangan Komite Konvensi Partai Demokrat. Rusdi tiba di Kantor Komite, Wisma Kodel, Kuningan, Jakarta Selatan, sekitar pukul 18.15 WIB.

Dengan mengenakan kemeja putih lengan panjang dan celana panjang hitam, Rusdi menebar senyum saat melangkahkan kakinya ke ruangan komite. Saat ditanya apa persiapannya, Rusdi hanya menjawab singkat.

"Semua persiapan di dalam otak," kata Rusdi di Wisma Kodel, Kamis (29/8/2013).

Seperti diketahui, Rusdi merupakan CEO Lion Air. Dia menjadi salah satu peserta yang diundang mengikuti wawancara visi dan misi di hari terakhir Pra Konvensi ini.

Selain Rusdi, Komite Konvensi juga menjadwalkan bagi Rustriningsih yang merupakan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sekaligus mantan Wakil Gubernur Jawa Tengah. Rustri dijadwalkan sekitar pukul 19.30 WIB.

Sebelumnya, 2 tokoh nasional, yakni Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD.

Tak seperti Dahlan dan tokoh-tokoh sebelumnya, Mahfud datang ke Kantor Komite untuk menyampaikan penolakannya ikut konvensi. (Ein/Sss)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya