[VIDEO] Penemuan Candi di Yogyakarta

Dari bentuk batu yang ditemukan, diperkirakan candi di Bedingin berukuran cukup besar.

oleh Eko Huda Setyawan diperbarui 19 Nov 2013, 19:33 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2013, 19:33 WIB
penemuan-candi-131119b.jpg
Kilas Indonesia Liputan 6 SCTV menyajikan sejumlah informasi menarik dari Tanah Air. Di antaranya kapal kargo yang  nyaris tenggelam jadi tontonan warga di Banyuwangi hingga penemuan candi di Sleman, Yogyakarta.

Kilas Indonesia Liputan 6 SCTV, Selasa (19/11/2013) diawali dari Banyuwangi, Jawa Timur. Kapal kargo Caraka Niaga Jaya yang nyaris tenggelam beberapa waktu lalu kini menjadi tontonan warga. Bangkai kapal belum dievakuasi dari sekitar dermaga Pelabuhan Tanjungwangi. Meski sejumlah anak buah kapal sudah diperiksa, penyebab kapal nyaris tenggelam masih belum bisa disimpulkan.

Dari Solo, Jawa Tengah, seorang bocah yang diduga mengendarai motor secara ugal-ugalan menabrak seorang bapak hingga patah tulang kaki. Meski sempat melarikan diri, namun siswa kelas 2 SMA itu berhasil diamankan seorang polisi yang kebetulan lewat. Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit dengan turut diantar siswa penabraknya.

Sementara, penyelundupan 7,5 kilogram sabu dan 800 gram heroin digagalkan petugas Bea Cukai di Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng dan Bandara Juanda Surabaya. Sepuluh orang diamankan, 5 di antaranya warga negara asing. Beragam cara dilakukan sindikat ini, antara lain dengan menyembunyikan narkoba di dalam sepatu, sandal, dan gelang besi gorden.

Dari Yogyakarta, setelah melakukan penggalian selama sepekan, Balai Pelestarian Cagar Budaya Daerah Istimewa Yogyakarta memastikan adanya candi di lokasi penemuan batu kuno di Bedingin, Sleman. Dugaan diperkuat dengan ditemukannya makara dan antefix, yang dikenal sebagai penghias candi. Dari bentuk batu yang ditemukan, diperkirakan candi di Bedingin berukuran cukup besar. (Eks/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya