[VIDEO] Diguyur Hujan, Banjir Semakin Tinggi di Semarang

Di kawasan permukiman Bandarharjo, banjir setinggi berkisar 50 centimeter hingga 1 meter itu telah mengganggu aktivitas warga.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Jan 2014, 05:53 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2014, 05:53 WIB
banjir-semarang-140126b.jpg
Di Semarang hujan yang mengguyur sejak Senin hingga Selasa siang membuat kawasan Badarharjo, Semarang Utara, Jawa Tengah kembali terendam banjir. Selain merendam rumah warga, banjir juga menggenangi ruas jalan kota Semarang.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Rabu (29/1/2014), genangan banjir di kota Semarang sempat surut. Namun kembali naik, menyusul guyuran hujan terus-menerus sejak Senin 27 Januari malam.

Di kawasan permukiman Bandarharjo, banjir setinggi berkisar 50 cm hingga 1 meter itu telah mengganggu aktivitas warga. Selain merendam jalanan, banjir juga masuk ke rumah-rumah warga.

Banjir juga menggenangi sejumlah jalan raya di kota Semarang, antara lain Jalan Agus Salim dan Imam Bonjol dengan ketinggian mencapai 80 cm.

Para pengguna jalan terpaksa melintas dengan hati-hati namun tidak sedikit pengendara yang terpaksa turun karena kendaraan mereka mogok. (Rmn/Mvi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya