Liputan6.com, Jakarta Rutinitas perawatan kulit yang baik tidak hanya tentang serum dan pelembab yang Anda pilih untuk diterapkan dalam membangun kebiasaan baik di rumah adalah langkah yang sama pentingnya.
Banyaknya orang yang menghabiskan lebih banyak waktu di rumah daripada sebelumnya selama pandemi Covid-19, sekarang adalah waktu yang tepat untuk menilai lingkungan Anda.
Baca Juga
Melansir dari everydayhealth, Senin (16/11/2020), berikut adalah tujuh cara yang bisa dilakukan dirumah yang dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit.
Advertisement
1. Humidifier untuk kelembaban kulit
Kekeringan adalah musuh terburuk bagi kulit. Ketika kulit kekurangan hidrasi yang tepat, itu memicu berbagai reaksi, salah satunya adalah produksi minyak lebih banyak dan lebih banyak jerawat.
Saat musim dingin tiba, tingkat kelembaban udara menurun. Langkah yang dapat diambil yaitu tambahkan humidifier di kamar untuk mengembalikan kelembapan ke udara.
Penelitian Skin Research and Technology, menemukan bahwa tidur di lingkungan dengan tingkat kelembapan di bawah 30 persen menurunkan hidrasi kulit hampir 25 persen. Itulah mengapa ide yang bagus untuk memasang humidifier di kamar tidur Anda.
2. Sarung Bantal Sutra
Sarung bantal sutra bisa sangat membantu dalam mencegah kerutan bagi siapa saja yang tidur tengkurap atau menyamping.
Ketika satu sisi wajah menempel di bantal selama delapan jam semalam, sisi itu lebih rentan mengembangkan kerutan daripada sisi lainnya.
Bahan sutra tidak sekering kapas dan tidak akan menarik kelembapan dari kulit saat tidur. Yang terpenting pastikan Anda menjaga sarung bantal agar tetap bersih.
Miami Center for Dermatology menyarankan untuk mencuci sarung bantal seminggu sekali dan bantal sebulan sekali.
3. Isi kulkas dengan makanan sehat
Pernahkah Anda memperhatikan peningkatan jerawat setelah Anda makan junk food? Makanan tinggi karbohidrat olahan seperti roti dan keripik bisa memperburuk kondisi kulit termasuk jerawat.
Terlebih lagi, nutrisi tertentu sebenarnya dapat meningkatkan kesehatan kulit, seperti asam lemak, vitamin C, dan probiotik.
Peneliti merekomendasikan vitamin C, yang ditemukan dalam buah jeruk dan peterseli. Ini adalah antioksidan utama yang menjaga kulit tetap sehat, baik dicerna secara oral atau dioleskan.
Ini dapat meningkatkan produksi kolagen dan melawan kerusakan akibat radikal bebas melalui sifat antioksidannya.
4. Lilin aromaterapi
Seringkali stres datang ketika Anda dihadapkan oleh banyaknya pekerjaan yang tak kunjung usai. Stres berperan besar dalam kesehatan dan penampilan kulit karena hormon kortisol yang dilepaskan.
Kortisol mendorong kelenjar di kulit untuk menghasilkan lebih banyak minyak, membuatnya lebih rentan terhadap jerawat dan masalah lainnya.
Jika stres dibiarkan tentu dapat menekan sistem kekebalan Anda, yang menyebabkan lebih banyak infeksi kulit dan reaksi alergi yang lebih buruk.
Salah satu cara untuk menghilangkan stres dengan mudah adalah menyalakan lilin yang diresapi dengan aroma yang akan mendorong relaksasi, seperti lavender.
Menurut Klinik Cleveland, aromaterapi khususnya lavender dapat mengurangi kecemasan dan membuat suasana hati Anda lebih baik.
5. Minum banyak air
Cara termurah dan termudah untuk mendapatkan kulit bercahaya adalah dengan minum lebih banyak air.
Sebagai organ vital, kulit membutuhkan hidrasi yang tepat dari dalam ke luar untuk memaksimalkan ketahanan dan mencegah kerutan.
Sebuah penelitian menemukan bahwa minum 2.000 mililiter atau sekitar 8 gelas air setiap hari berdampak positif pada kulit, terutama bagi mereka yang tidak terbiasa minum banyak air.
Advertisement