Liputan6.com, Moscow - Banyak cara dilakukan untuk mengungkapkan isi hati kepada pasangan tercinta. Walaupun terkesan seram, kisah dari Rusia ini mungkin bisa jadi inspirasi bagi Anda yang tengah dikejar waktu untuk segera meminang kekasih.
Cara romantis seperti ajakan makan malam atau lagu romantis tampaknya tak berlaku bagi pria Rusia ini. Ia pun punya cara jitu untuk meluluhkan hati pujaan hatinya, yaitu dengan mendatangkan gerombolan geng motor besar.
Melansir laman Visordown, Jumat (11/7/2014), pria yang tak disebutkan namanya ini membuat sebuah sandiwara dengan bantuan teman-temannya dari komunitas motor besar. Ia khusus meminta teman-temannya untuk berpura-pura berbuat onar kala dirinya tengah berduaan di mobil dengan sang pacar.
Geng motor itu pun beraksi dengan menghentikan mobil pria tersebut. Mereka lantas bersandiwara sedang mencari keributan dan terkesan menculik. Sang wanita yang berada di dalam mobil pun lantas panik melihat skenario tersebut.
Saat sang wanita akhirnya keluar dari mobil. Oleh kawanan liar tersebut, sang pria seolah-olah dipaksa untuk berkata jujur kepada sang kekasih. Sang pria lantas melamar kekasihnya di hadapan anggota geng motor.
Salah seorang anggota 'geng motor' tersebut lantas membuka bagasi mobilnya. Seikat bunga menjadi tanda jika kejadian tersebut hanyalah sebuah skenario yang telah dipersiapkan sebelumnya.
Cara seram ini nyatanya jitu dalam meluluhkan hati sang wanita pujaan. Dengan tegas, lamaran pun langsung diiyakan oleh sang pujaan hati. Tentunya, skenario seperti ini butuh persiapan matang untuk menghindari hal yang tak diinginkan benar-benar terjadi. Masih berani mencoba? (Ysp/Des)
Lamar Kekasih, Pria Ini Datangkan Geng Motor Besar
Bosan dengan cara kuno, seorang pria memilih untuk melamar sang kekasih lewat skenario keributan ala geng motor besar.
Diperbarui 12 Jul 2014, 09:48 WIBDiterbitkan 12 Jul 2014, 09:48 WIB
Seorang pria membuat sebuah sandiwara dengan bantuan teman-temannya dari komunitas motor besar untuk melamar sang kekasih.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemerintah Mau Hapus Kuota Impor, Bagaimana Produk Dalam Negeri Bersaing?
1234 Rekomendasi Nama FF Keren Terbaru 2025, Unik Buat Gamers Sejati
Harga Vario 160 per April 2025, Performa dan Efisiensi Bahan Bakar Jadi Unggulan
Profil Peter Turkson Calon Pengganti Paus Fransiskus, Jika Terpilih Bakal Jadi Paus Kulit Hitam Pertama
Barang di Rumah yang Harus Disingkirkan Menurut Feng Shui 2025, Buang Energi Negatif
Ilham Habibie: Pengenaan Tarif Impor, Jurus AS Hidupkan Kembali Industri
Menjelajahi Kekayaan Rasa Nusantara di Sambal & Spice
Atasi Tekanan Tottenham Hotspur, Nottingham Forest Tatap Kompetisi Eropa
Jejak Sejarah Kabupaten Sleman, dari Suleiman hingga Saat Ini
Marshmallow Terkenal di Indonesia Mengandung Babi? Simak Faktanya
Partai LaLiga Barcelona vs Real Mallorca, Link Live Streaming di Vidio Rabu 23 April 2025 Pukul 02.30 WIB
12 Inspirasi Rumah Modern Ala Eropa, Desain Elegan untuk Hunian di Indonesia