Liputan6.com, Jakarta - PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menutup ajang perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 dengan 2.074 unit pemesanan kendaraan. Di ajang otomotif akbar tahunan tersebut, PT MMI memboyong tiga produk, antara lain All New Mazda2, mid-SUV Mazda CX-5 dan mid MPV Mazda Biante.
“Keberadaan Mazda di IIMS tahun ini sangatlah spesial karena selain bertepatan dengan peluncuran satu produk baru dan dua varian lainnya, kami hadir dengan semangat Be Alive yang semakin mempertegas tema IIMS 201,” ujar Keizo Okue, President Director PT MMI melalui siaran pers yang diterima Liputan6.com.
Ketiga model yang diboyong PT MMI rupanya mendapatkan apresiasi luar biasa dan memegang peranan penting terhadap kinerja penjualan Mazda selama IIMS 2014.
Hasil penjualan yang dicapai oleh Mazda pada ajang IIMS 2014 mencapai 2.074munit kendaraaan. Angka ini menempatkan Mazda CX-5 pada angka penjualan tertinggi dengan total 749 unit. Posisi kedua diraih oleh All New Mazda2 dengan 733 unit, diikuti oleh Mazda Biante dengan 509 unit.
Untuk produk Mazda yang baru saja dirilis yakni All New Mazda2 sudah dapat dipesan saat ajang IIMS 2014. Sementara itu, PT MMI an mulai melakukan penjualan All New Mazda2 efektif pada November 2014 dengan waktu serah terima kendaraan pada Desember 2014.
Selain jualan produk, IIMS turut menjadi ajang edukasi produk oleh Mazda. Hal ini diwujudkan dengan kehadiran tiga cut out engine Mazda yang secara khusus didatangkan dari Jepang.
Kami berharap melalui pameran otomotif terbesar ini, para pengunjung dapat memahami teknologi Mazda yang menunjang perwujudan konsep Smart and Safe Mobility, di samping menikmati jajaran produk yang memberikan sensasi Be Alive saat berkendara.” tutup Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT MMI.
CX-5 Jadi Mobil Mazda Paling Laris Selama IIMS 2014
IIMS 2014 menempatkan CX-5 sebagai angka penjualan tertinggi Mazda dengan total 749 unit.
diperbarui 09 Okt 2014, 19:00 WIBDiterbitkan 09 Okt 2014, 19:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Masalah Terus Mendera, Sholat Tak Berdampak Positif jika Dilakukan Seperti Ini
Kekurangan Pengawas Madrasah, Kemenag Tak Segera Angkat Calon Yang Lulus Tes
Maruarar Sirait: Pemilih Nonmuslim Tinggalkan Pramono-Rano Karno karena Didukung Anies
Dikelola Kemenhut, TN Alas Purwo Dikenakan Tarif Nol Rupiah bagi Umat Hindu yang Beribadah di Pura Luhur Giri Salaka
Pengantin Menyesal Salah Pilih Vendor Dekorasi Pernikahan, Mengaku Tertipu Portofolio
Dugaan Korupsi di Bank Pemerintah, Kredit Modal Kerja Rp2 Miliar Digelapkan
Kisah Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk Hanya dengan Sepucuk Surat, Karomah Wali
Semeru, Gunung Tertinggi Jawa yang Menyimpan Misteri
Tidak Melulu Putih Ini Warna-Warna Petir
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau