Liputan6.com, Sentul - Setelah membuka selubung New Mio M3 125 Blue Core untuk pertama kalinya pada Jumat (5/12) di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali memamerkan skutik anyar itu dalam sela-sela ASEAN Cup Race di area Sentul International Circuit, Bogor.
Adapun, launching New Mio M3 125 untuk publik itu dilakukan selama dua hari, mulai dari 6 hingga 7 Desember 2014. Mio generasi ketiga berteknologi Blue Core dengan tagline "Tanpa Kompromi" itu menebar pesona di tengah keramaian pengunjung yang memadati arena exhibiton event Yamaha Asean Cup Race.
Dijelaskan, arena exhibition sengaja dibuat untuk menggelar aktivitas-aktivitas lain yang berkaitan dengan anak muda, yang menjadi segmen New Mio M3 125. Hal ini tertuang melalui panggung khusus colorful gaya anak muda.
Pada Minggu 7 Desember misalnya, PT YIMM bakal kembali menggelar mini launching di arena exhibition Yamaha Asean Cup Race dengan turut dimeriahkan penampilan dari Momo Geisha yang akan menunggangi New Mio M3 125 Blue Core.
Sementara itu, pada Sabtu (6/12), launching New Mio M3 125 Blue Core dimeriahkan DJ Yasmin yang memainkan musik-musik beat. Pada kesempatan itu, DJ Yasmin memainkan flashmob song yang menjadi musik pengiring flashmob dancers. Setelah itu dancers menebarkan powder colorful warna-warni di atas udara, membuat suasana semakin meriah dan ceria gaya anak muda.
"Setelah press conference untuk media, kami langsung meluncurkan New Mio M3 125 untuk masyarakat umum. Akhirnya mereka bisa melihat langsung motor keluaran terbaru Yamaha ini dengan brand legendaris Mio. Antusiasme mereka sangat tinggi karena desainnya yang sporty, responsif dan irit, fitur yang lengkap. Juga dilengkapi Eco indicator (pertama di Indonesia) yang membuat penggunanya tetap gaya namun irit dan berkendara hemat hingga 60 persen," jelas Mohamad Masykur, Asisten GM Marketing PT YIMM.
Begini Meriahnya Launching New Mio M3 125 Blue Core di Sentul
Mio generasi ketiga berteknologi Blue Core dengan tagline "Tanpa Kompromi" itu menebar pesona di tengah keramaian pengunjung.
Diperbarui 07 Des 2014, 08:46 WIBDiterbitkan 07 Des 2014, 08:46 WIB
Mio generasi ketiga berteknologi Blue Core dengan tagline "Tanpa Kompromi" itu menebar pesona di tengah keramaian pengunjung.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Vario 160 per April 2025, Performa dan Efisiensi Bahan Bakar Jadi Unggulan
Profil Peter Turkson Calon Pengganti Paus Fransiskus, Jika Terpilih Bakal Jadi Paus Kulit Hitam Pertama
Barang di Rumah yang Harus Disingkirkan Menurut Feng Shui 2025, Buang Energi Negatif
Ilham Habibie: Pengenaan Tarif Impor, Jurus AS Hidupkan Kembali Industri
Menjelajahi Kekayaan Rasa Nusantara di Sambal & Spice
Atasi Tekanan Tottenham Hotspur, Nottingham Forest Tatap Kompetisi Eropa
Jejak Sejarah Kabupaten Sleman, dari Suleiman hingga Saat Ini
Marshmallow Terkenal di Indonesia Mengandung Babi? Simak Faktanya
Partai LaLiga Barcelona vs Real Mallorca, Link Live Streaming di Vidio Rabu 23 April 2025 Pukul 02.30 WIB
12 Inspirasi Rumah Modern Ala Eropa, Desain Elegan untuk Hunian di Indonesia
Respons Dewan Pers soal Penetapan Tersangka Direktur Pemberitaan Jak TV oleh Kejagung
Duka 6 Artis Indonesia Setelah Paus Fransiskus Meninggal: Lyodra Ginting, Manoj Punjabi Hingga Anggun