Suzuki Tawarkan Sistem Transmisi Baru untuk Karimun Wagon R

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam waktu dekat akan meluncurkan Karimun Wagon AGS.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 28 Apr 2015, 17:51 WIB
Diterbitkan 28 Apr 2015, 17:51 WIB
Suzuki Wagon R GS, Mobil Murah nan Irit BBM dengan Tampilan Mewah
Karimun Wagon R dikembangkan berdasarkan empat konsep dasar, yakni abin yang luas dan terbuka, multi guna, praktis, dan irit BBM.

Liputan6.com, Jakarta - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam waktu dekat akan menambah anggota keluarga baru dari Suzuki Karimun Wagon R. Varian anyar bernama 'Karimun Wagon AGS' ini memiliki transmisi yang berbeda dari tipe mobil murah Suzuki lainnya.

Nama AGS sendiri merupakan singkatan dari Auto Gear Shift yang merupakan sistem transmisi yang dapat dioperasikan secara manual ataupun otomatis. Sistem transmisi ini sebenarnya sudah populer di India karena telah digunakan Suzuki Celerio.

Liputan6.com berkesempatan untuk mengikuti acara media test drive bertajuk “Auto Gear Shift: Bisa Manual, Bisa Matic” yang berlangsung pekan depan.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, peluncuran produk baru ini akan dilakukan pada 19 April 2015. Nah, untuk lebih lengkpanya, tunggu ulasan mengenai Suzuki Karimun Wagon R AGS hanya di otomotif.liputan6.com.

(ian/gst)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya