Liputan6.com, Jakarta - Honda CB150R StreetFire mengalami perubahan signifikan. Setidaknya ada 13 titik ubahan yang menjadikan motor sport 150 cc ini tampil lebih keren.
Tampang new CB150R lebih garang dengan garis-garis tegas dan sudut-sudut meruncing. Hal itu dapat dilihat dari desain lampu depan dan belakang, tangki serta shroud.
Selain itu, dengan menggunakan ukuran kaki-kaki yang lebih besar, tampang new CB150R menjadi jauh lebih gagah. New CB150R kini menggunakan ban tubeless berukuran 100/80-17 52P di depan dan 130/70-17 62P di belakang.
Meski tampilan standarnya menggoda, penantang Yamaha V-Ixion ini bisa jauh lebih garang lagi saat mengenakan aksesoris.
PT Astra Honda Motor (AHM) telah menyediakan ragam aksesoris untuk new CB150R StreetFire. Aksesoris ini telah tersedia di dealer-dealer Honda dengan harga mulai dari Rp 40 ribu hingga Rp 360 ribu.
Berikut rinciannya:
1. Fuel Lip Pad Rp 40 ribu
2. Wheel Rims Sticker Rp 50 ribu
3. Radiator Cover Rp 100 ribu
4. Crankcase Engine Cover Rp 100 ribu
5. Tank Pad Rp 110 ribu
6. Single Seat Rp 360 ribu.
(ian/sts)
Aksesoris Ini Bikin Tampilan CB150R Makin Galak
PT Astra Honda Motor (AHM) telah menyediakan ragam aksesoris untuk new CB150R StreetFire.
diperbarui 07 Agu 2015, 20:00 WIBDiterbitkan 07 Agu 2015, 20:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Resep Dendeng Sosis Batokok yang Viral, Lauk Makan Penghabis Nasi
Angka Stunting di Banyuwangi Terus Turun, Ini Jurus yang Dilakukan
Jatuh Bangun Miliader Todd Graves Bangun Bisnis Ayam Goreng, Kini Omzet Capai Rp 78 Triliun
Bisnis Kripto Milik Standard Chartered Bidik Pendanaan Rp 788,5 Miliar
IHSG Jeblok di Tengah Kemenangan Trump, Begini Kata Bursa
Nikmati Sensasi Jogging Alami dan Segar, Simak Lokasinya Mudah Diakses dari Stasiun Bandung
Perubahan Musim? Ini 5 Strategi Ampuh untuk Rambut Sehat
8 November 1895: Wilhelm Roentgen Menemukan X-Ray
Nabi Muhammad Dituduh Zina, Gempa Laporkan Tiktokers Prof Dr Metatron ke Polda Jatim
Bunga Sempurna Adalah: Pengertian, Ciri, dan Contohnya
Kisah Keajaiban Ahmad, Santri 'Bodoh' yang Antar Sandal Mbah Kholil Bangkalan ke Makkah dalam Sekjap
Teks Argumentasi Adalah: Pengertian, Struktur, Ciri, dan Contoh Lengkap