Wih! Harga Suzuki GSX-R250 Lebih Murah dari Yamaha R3 dan KTM RC3

Setelah diluncurkan di gelaran EICMA, Milan, tahun lalu, akhirnya harga motor sport Suzuki GSX-R250, resmi dirilis.

oleh Arief Aszhari diperbarui 06 Mar 2017, 19:00 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2017, 19:00 WIB
Suzuki GSX-R250
Suzuki GSX-R250

Liputan6.com, Jakarta Setelah diluncurkan pertama kali di Eropa pada gelaran EICMA, Milan, tahun lalu, akhirnya harga salah satu motor sport andalan Suzuki GSX-R250, , resmi dirilis untuk pasar Benua Biru tersebut.

Dilansir Indianautosblog, Senin (6/3/2017), pabrikan berlambang huruf S ini membanderol model sport terbarunya ini sebesar 4.299 pound sterling atau setara dengan Rp 70,5 juta untuk warna standar, dan 4.399 pound sterling atau setara dengan Rp 81,9 juta untuk warna spesial MotoGP.

Harga ini cukup menggiurkan, pasalnya banderol Suzuki GSX-R250 ini lebih murah dibanding para kompetitornya, yaitu Yamaha R3 dan KTM RC390 yang dijual sekitar 5.099 pound sterling atau setara Rp 83,6 juta.

Padahal, jika dilihat dari spesifikasinya Suzuki GSX-R250 berada di atas kedua pesaingnya tersebut. Model ini dipersenjatai dengan mesin SOHC parallel twin berkapasitas 248 cc, yang dipadu dengan transmisi 6 percepatan.

Dengan jantung pacu tersebut, Suzuki GSX-R250 mampu menghembuskan daya hingga 24,7 Tk pada 8.000 rpm, dan torsi maksimum sebesar 23,4 Nm pada 6.500 rpm. Konsumsi bahan bakar yang diklaim sebesar 32,26 km/l.

Sekedar informasi, GSX-R250 ini kabarnya juga akan diluncurkan di Tanah Air, untuk menemani model sport fairing yang sudah diluncurkan sebelumnya, GSX-R150.

Jika benar Suzuki GSX-R250 bakal diniagakan di Tanah Air, berapa ya banderolnya?

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya