Knalpot Marc Marquez Masuk Indonesia, Ada Konten Lokalnya

Knalpot SC Project andalan sepeda motor MotoGP Marc Marquez telah secara resmi masuk ke Indonesia. SC Project menawarkan produk khusus untuk sepeda motor 150 cc dan 250 cc.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Jan 2019, 12:12 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2019, 12:12 WIB
Knalpot SC Project
Knalpot SC Project (DM)

Liputan6.com, Jakarta - Knalpot SC Project andalan sepeda motor MotoGP Marc Marquez telah secara resmi masuk ke Indonesia. SC Project menawarkan produk khusus untuk sepeda motor 150 cc dan 250 cc.

Kabar ini disampaikan langsung oleh pemasaran produk ini di Indonesia, DuniaMotor, tetapi dengan catatan menarik. Soalnya, produk tersebut ternyata mengandung konten lokal.

"Jadi ini merupakan kolaborasi resmi antara produsen Italia dan produsen dalam negeri Indonesia yang dijembatani DuniaMotor.com," kata Ronald Sinaga, bos dari DuniaMotor.

Apa yang merupakan konten lokal di knalpot tersebut? Ronald menjelaskan bahwa bagian silencer tetap asli dari SC Project. Namun, bagian lainnyalah yang menggunakan produk lokal.

"Jadi, nanti silencer-nya adalah 100 persen murni Italia, termasuk spring atau per sambungannya dan klem gantungan. Tapi semua pipa sambungannya diproduksi di Indonesia," kata dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Selanjutnya

Bagaimana soal kualitas produk lokal yang terkandung dalam paket yang katanya akan bernilai hemat ini? Ronald mengaku sudah memperhitungkannya.

Dia mengatakan, penggunaan kandungan lokal tersebut juga tidak terlepas dari pengawasan dari pihak SC Project Italia.

"Tentunya dengan perusahaan yang memberikan kualitas terbaik. Bahan juga dengan kualitas terbaik dan tentunya harus disetujui oleh SC Project sendiri. Jadi sebelum kami melepas ke market, SC Project akan melihat sendiri, hasilnya bagaimana, antara sambungan yang buatan Italia dan sambungan buatan dalam negeri," kata dia.

Sumber: Otosia.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya