5 Modifikasi Truk yang Hasilnya Bikin Geleng-Geleng Kepala

Tidak hanya mobil penumpang harian, tetapi untuk kendaraan niaga seperti truk juga banyak yang melakukan modifikasi.

oleh Fahmi Rizki diperbarui 24 Jan 2021, 06:08 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2021, 06:08 WIB
Modifikasi truk juga umum dilakukan oleh beberapa kalangan (JakartaWorks)
Modifikasi truk juga umum dilakukan oleh beberapa kalangan (JakartaWorks)

Liputan6.com, Jakarta - Biasanya modifikasi dilakukan pada kendaraan penumpang. Baik itu mobil dengan segmen city car, hatchback, sedan, MPV atau SUV, sudah banyak yang melakukan modifikasi.

Tapi modifikasi yang satu ini terbilang unik karena bermodalkan kendaraan niaga yang disulap menjadi lebih keren.

Untuk kalangan pecinta truk, hal ini memang kerap dilakukan untuk membuat tampilan kendaraan mereka menjadi lebih menarik saat difungsikan sebagai transportasi.

Modifikasi yang dilakukan pada truk-truk ini juga terbilang menarik. Mulai dari permainan warna yang diaplikasikan untuk beberapa bagian, sampai penggantian part yang membuat truk ini menjadi lebih menarik.

Mayoritas modifikasi truk ini dilakukan oleh mereka yang berdomisili di Jawa dan Sumatera. Ide dan kreativitas yang ditampilkan juga patut diacungi jempol.

Selain permainan warna, modifikasi yang dilakukan juga meliputi beberapa pengerjaan seperti memendekan suspensi (ceper), penggantian pelek, penggantian bumper, sampai membuat wide body agar truk terlihat lebih baik lagi.

Bahkan, untuk modifikasi interior juga dilakukan dengan menggusur kursi yang lama dan digantikan dengan yang baru dan menggunakan bahan leather.

Bahkan, ada dari beberapa modifikator truk ini juga memberikan sentuhan baru dari sisi audio. Perangkat audio lengkap dengan subwoofer dan head unit yang baru menjadi salah satu komponen yang sering dimodifikasi oleh modifikator truk ini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini

1. Permainan Warna yang Eye Catchy

Permainan warna yang eye cathcy jadi kunci utama modifikasi truk ini (JakartaWorks)
Permainan warna yang eye cathcy jadi kunci utama modifikasi truk ini (JakartaWorks)

2. Modifikasi Juga Mengganti Beberapa Komponen

Selain pengecatan, modifikasi yang dilakukan juga mengganti pelek (JakartaWorks)
Selain pengecatan, modifikasi yang dilakukan juga mengganti pelek (JakartaWorks)

3. Interior Tak Luput dari Sentuhan Modifikasi

Interior juga tak luput dari sentuhan modifikasi (JakartaWorks)
Interior juga tak luput dari sentuhan modifikasi (JakartaWorks)

4. Tetap Bisa Digunakan untuk Menjalankan Profesinya

Meski dimodifikasi, tapi untuk urusan pekerjaan tetap bisa diandalkan (JakartaWorks)
Meski dimodifikasi, tapi untuk urusan pekerjaan tetap bisa diandalkan (JakartaWorks)

5. Modifikasi Dilakukan Di Beberapa Sektor

Modifikator juga melakukan ceper di truk modifikasinya (JakartaWorks)
Modifikator juga melakukan ceper di truk modifikasinya (JakartaWorks)

Infografis Yuk, Waspadai 7 Gejala Ringan Covid-19

Infografis Yuk, Waspadai 7 Gejala Ringan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Yuk, Waspadai 7 Gejala Ringan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya