Ini Dia Spesifikasi Lengkap Wuling Binguo EV

Wuling Binguo EV menjadi produk kendaraan listrik terbaru Wuling Motors (Wuling) di Indonesia. Model anyar ini akan mendampingi Wuling Air ev yang sudah lebih dulu hadir di pasar nasional dan mendapat respons positif.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 16 Nov 2023, 17:25 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2023, 16:14 WIB
Wuling Binguo EV
Wuling Binguo EV menjadi produk mobil listrik terbaru Wuling Motors di Indonesia. (Andhika Naufal / Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Wuling Binguo EV menjadi produk kendaraan listrik terbaru Wuling Motors (Wuling) di Indonesia. Model anyar ini akan mendampingi Wuling Air ev yang sudah lebih dulu hadir di pasar nasional dan mendapat respons positif.

Mengusung tagline 'Drive Electric, Be The Icon', Binguo EV memiliki desain cukup unik dengan memadukan estetika retro klasik dan sentuhan modern, serta dibekali dengan fitur-fitur terkini yang cukup lengkap.

"Wuling Binguo EV tidak hanya menawarkan tampilan yang ikonik, tetapi juga fitur inovatif yang menyajikan pengalaman berkendara yang menyenangkan," terang Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors, Kamis (16/11/2023).

Pada eksterior, di bagian depannya terdapat X-Shaped LED Headlamp dan Diamond Corrugated Grille. Di bagian samping mengaplikasikan Flowing Water Body Curve dan Water Splash Wheel Cap yang menciptakan tampilan yang elegan dengan kesan unik.

Sementara di bagian belakang, dilengkapi dengan X-Shaped LED Tail Lights dan Streamline Ducktail yang mewujudkan gaya modern dan futuristik.

Wuling Binguo EV juga mengaplikasikan dual-tone body color yang memadukan warna Starry Black pada bagian atas dengan tiga pilihan warna, yakni Milk Tea, Mousse Green, and Galaxy Blue.

Mobil ini ukurannya tak semungil Air ev. Wuling Binguo EV memiliki dimensi panjang 3,950mm, lebar 1,708mm, dan tinggi 1,580mm, dengan wheelbase 2,560mm.

Sistem pengereman baik depan maupun belakang sudah cakram. Mobil listrik ini menggunakan pelek 15 inci dengan ukuran ban 185/60 R15.

Wuling Binguo EV
Interior Wuling Binguo EV cukup berkelas. (Andhika Naufal / Liputan6.com)... Selengkapnya

Beralih ke interior, Binguo EV memiliki ruang penyimpanan yang luas dan mudah diakses dengan konfigurasi kursi 50:50 di baris kedua. Pengemudi dan penumpang dapat dengan mudah mengatur barang-barang mereka dengan adanya 15 kompartemen.

Binguo EV juga didukung headroom dan legroom luas pada baris kedua yang mendukung kenyamanan dan pengaturan kursi pengemudi elektrik 6 arah yang menawarkan penyesuaian posisi duduk lebih mudah. Mobil listrik ini juga dilengkapi ragam teknologi canggih, seperti layar ganda 10.25 inci TFT Dual Screen dan Floating Island Center Console yang menciptakan tampilan yang futuristik dan menawan.

Binguo EV menawarkan pilihan warna interior yang elegan, seperti Brown and White untuk pilihan warna eksterior Milk Tea dan Mousse Green, serta Black and White untuk warna Galaxy Blue.

Terdapat juga Soft Touch Panels yang menambahkan nuansa mewah dan Perforated Synthetic Leather Seat yang memberikan kenyamanan lebih.

 

Fitur Lain

Kendaraan listrik terbaru Wuling ini menggunakan material yang sangat kuat dalam desain kerangka, di mana sekitar 74 persen dari rangka menggunakan High Strength Steel (HSS) dan Ultra High Strength Steel (UHSS) pada 25 bagian utama terkait keamanan.

Hal ini secara signifikan meningkatkan ketahanan terhadap benturan dan keseluruhan keselamatan kendaraan. Ditambah dengan fitur keamanan yang lengkap, Binguo EV menyediakan perlindungan komprehensif untuk pengemudi dan penumpangnya, membuktikan bahwa keselamatan merupakan prioritas utama dalam desain mobil listrik ini.

Binguo EV juga memanjakan pengguna dengan serangkaian fitur berkendara yang memudahkan selama perjalanan. Mulai dari Cruise Control, Rear Parking Camera, Smart Start System, empat opsi mode berkendara (ECO, ECO+, Sport, dan Normal), 4 full-range speakers, dan ISOFIX.

Sebagai tambahan informasi, Wuling menawarkan Binguo EV dengan dua varian jarak tempuh, yakni 333 km dan 410 km.

BinguoEV juga didukung baterai Lithium Ferro-Phosphate IP67 yang aman menjamin keandalan dan keamanan selama penggunaan sehari-hari.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya