Setya Novanto Harap Pilkada 2015 Awal Baik Perbaikan Politik

Lebih dari itu, masyarakat semakin memahami demokrasi membutuhkan efektivitas dan efesiensi dalam meraih tujuan.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 10 Des 2015, 01:15 WIB
Diterbitkan 10 Des 2015, 01:15 WIB
20151117-Setnov
Ketua DPR Setya Novanto.

Liputan6.com, Jakarta - Pemungutan suara Pilkada Serentak 2015 selesai dilakukan. Ketua DPR Setya Novanto berharap pesta demokrasi ini merupakan awal dari perbaikan sistem politik di Tanah Air.

"Saya berharap ini awal baik niat kita untuk memperbaiki sistem politik berbangsa dan bernegara. Pilkada adalah salah satu wadah pengejawantahan kedaulatan rakyat demi menentukan pemimpin masa depan yang akan memberi terang," tulis Setya dalam rilisnya, Jakarta, Rabu (9/12/2015).


Menurut dia, pilkada telah membuktikan masyarakat Indonesia lebih sadar akan pentingnya berdemokrasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Lebih dari itu, masyarakat semakin memahami demokrasi membutuhkan efektivitas dan efisiensi dalam meraih tujuan.

"Karena itulah, saya mengapresiasi kesepakatan seluruh stakeholder yang berkepentingan dengan pencapaian cita-cita tersebut, yang salah satunya ditunjukkan dengan pelaksanaan pilkada.

Dia mengatakan pilkada kali ini mengukir sejarah dalam perjalanan demokrasi Indonesia. Pelaksanaan Pilkada 2015, kata Setya, merupakan tahap awal sebelum perhelatan pilkada serentak sepenuhnya pada 2027.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya