Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut dua Sugianto Sabran blusukan ke Pasar Keramat Kota Sampit, Rabu (14/10/2020). Kandidat yang diusung PDIP ini mendapat sambutan dari pedagang pasar yang berjualan di situ.
Sugianto menyapa para pedagang pasar dan masyarakat yang sedang berbelanja kebutuhan dapur seperti, sayur mayur, ikan segar, hingga buah-buahan.
Sugianto mengungkapkan, salah satu visi misinya adalah mempercepat pembangunan ekonomi yang produktif, kreatif dan berwawasan lingkungan dengan cara Menggali sumber-sumber pendapatan daerah secara berkelanjutan melalui penguatan sektor pertanian, perkebunan, pertambangan, peternakan, perikanan dan kelautan.
Advertisement
"Ke depan kita akan percepat pertumbuhan ekonomi dan dimulai dari pasar rakyat, karena pasar rakyat salah satu sarana vital dalam pembangunan ekonomi," kata Sugianto melalui keterangan tertulis.
Sementara itu, para pedagang Pasar Keramat menyambut kedatangan dengan menyampaikan sejumlah aspirasi. Mereka juga berswafoto.
Rudi, salah satu pedagang mengaku senang bertemu dan menyampaikan aspirasi langsung kepada Sugianto Sabran. Ia menyatakan siap menggalang dukungan untuk kemenangan cagub nomor urut 2 terebut.
"Kita bersyukur beliau berkunjung ke Pasar Kramat dan kita bersama teman-teman yang lain siap memenangkan beliau sebagai gubernur Kalteng" kata Rudi.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Dua Calon Bersaing
Sementara itu, pada kesempatan sebelumnya, Calon Gubernur Kalimantan Tengah nomor 1 Ben Bahat menyoroti masalah gaji guru honorer yang masih jauh dari kata layak. Oleh karena itu, pihaknya siap mendorong kesejahteraan guru-guru honorer di Kalteng.
"Guru itu tonggak utama seorang siswa di sekolah. Namun kadang kehidupannya kurang diperhatikan. Khususnya para guru-guru honorer," ujar Ben Bahat, Sabtu (10/10/2020).
"Kami melihat kondisi seperti ini tentu sangat sedih. Oleh karena itu, Ben-Ujang akan mendorong penuh kesejahteraan para guru-guru honorer di Kalteng," tambahnya.
Pilkada Kalteng 2020 diikuti dua bakal pasang calon. Pertama pasangan Ben Brahim-Ujang Iskandar dan kedua pasangan Sugianto Sabran-Edy Pratowo.
Komisioner KPU Kalimantan Tengah Sastriadi mengatakan, Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Ben-Ujang diusung tiga partai politik yakni Demokrat, Gerindra dan Hanura dengan perolehan kursi di DPRD Kalteng sebanyak 12 kursi. Pasangan ini mendaftar di KPU Kalteng di hari Sabtu (5/9/2020) siang.
"Masyarakat kita minta tidak golput, tetapi menggunakan hak pilih pada 9 Desember 2020 sesuai hati nurani karena pilihan tersebut akan menentukan masa depan Kalimantan Tengah ke depannya," ujarnya seperti dilansir Antara.
Advertisement