HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Bobby Nasution Ajak Warga Kompak Perangi Covid-19

Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengajak seluruh warga untuk berkolaborasi dan kompak memerangi pandemi Covid-19. Hal ini disampaikannya berkaitan dengan momentum Hari ulang tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

oleh Reza Efendi diperbarui 17 Agu 2021, 11:51 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2021, 11:51 WIB
Wali Kota Medan, Bobby Nasution
Wali Kota Medan, Bobby Nasution

Liputan6.com, Medan Wali Kota Medan, Bobby Nasution, mengajak seluruh warga untuk berkolaborasi dan kompak memerangi pandemi Covid-19. Hal ini disampaikannya berkaitan dengan momentum Hari ulang tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

"Saat ini yang kita butuhkan adalah kolaborasi, persatuan untuk bersama-sama kita mengakhiri pandemi (Covid-19) ini," kata Bobby usai melaksanakan upacara HUT ke-76 Kemerdekaan RI di Stadion Teladan, Kota Medan, Selasa (17/8/2021).

"Saya juga mengajak kepada seluruh warga Kota Medan, melalui momen 17 Agustus kali ini, agar lebih kompak melawan virus Corona," lanjut menantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu.

Pada momentum UT Kemerdekaan RI kali ini, Pemerintah Kota (Pemko) Medan menyerahkan penghargaan kepada para veteran yang telah berjasa memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Tidak hanya itu, Pemko Medan juga memberikan 2 unit mobil ambulans kepada Camat Medan Helvetia untuk kelancaran vaksinasi Covid-19 di wilayahnya.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Pembaca Teks Proklamasi

Wali Kota Medan, Bobby Nasution
Wali Kota Medan, Bobby Nasution, bersama istri, Kahiyang Ayu

Dalam upacara HUT ke-76 Kemerdekaan RI yang dilaksanakan di Stadion Teladan, Teks Proklamasi dibacakan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan, Hasyim.

Adapun pembawa baki bendera Merah Putih yaitu Chavira Yufi Octara dari SMA Kemala Bhayangkari I Medan. Regu pengibar bendera di antaranya Arya Angga Krisna dari SMA Harapan Mandiri Medan, Adit Alifiandra Rifki Ginting dari SMA Panca Budi, dan Zidane Zikrie Balfas dari SMA Negeri Medan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya