Liputan6.com, Bandung - Makan di kaki lima terkadang lebih nikmat ketimbang di kafe atau restoran bintang enam. Apalagi di Bandung jumlah makanan enak di warung kaki lima jumlahnya bisa ratusan.
Baca Juga
Advertisement
Tapi sebelum menjajal makanan-makanan di warung kaki lima, pastikan untuk mengetahui tips aman makan di warung kaki lima.
Bebek goreng, nasi goreng, ayam goreng, sampai daging panggang semua bisa didapat di warung kaki lima. Makan di warung kaki lima memang bisa lebih nikmat kan? Selain karena suasana, harganya pun biasanya cukup ramah di dompet.
Kamu bisa menghemat beberapa ribu atau mungkin puluhan ribu rupiah jika makan di warung kaki lima. Tapi ada beberapa hal juga yang perlu kamu perhatikan ketika memutuskan untuk makan siang atau makan malam di warung kaki lima. Terlebih di era pandemi saat ini.
Meski kini beberapa warung kaki lima sudah tempat cuci tangan dengan sabun, tapi tetap saja prokesnya tidak akan seketat ketika kamu makan di kafe atau restoran. Suhu kamu tidak akan diperiksa dan tentu saja, kamu hanya bisa membayar makanan secara tunai.
Nah untuk menghindari hal-hal yang tidak kamu inginkan ketika makan di pinggir jalan, yuk simak beberapa tips makan di warung kaki lima berikut ini.
Â
*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Simak Video Pilihan di Bawah Ini
Siapkan Cutleries Sendiri
Langkah paling bijak ketika makan di warung kaki lima saat ini adalah membawa peralatan makanmu sendiri dari rumah. Apalagi sekarang, satu set peralatan makan bisa kamu dapatkan dengan mudah, lengkap dengan pouch-nya.
Jika khawatir tentang kebersihan peralatan makan di warung kaki lima kamu bisa tenang dengan set peralatan makanmu sendiri dari rumah.
Advertisement
Siapkan Hand Sanitizer dan Tisu Antibakteri
Sekarang, warung kaki lima juga menyediakan hand sanitizer untuk pelanggan. Namun, kamu bisa membawa sanitizer-mu sendiri. Siapa tahu, di tempat makan favoritmu kehabisan sanitizer dan tidak ada air untuk cuci tangan.
Selain itu, kamu juga bisa membawa tisu antibakteri sendiri untuk membersihkan tangan dan meja yang kamu gunakan. Ini juga jadi langkah bijaksana, terutama untuk mau yang masih khawatir dengan kebersihan.
Bawa Air Minum Sendiri
Masih khawatir dengan kebersihan makan di warung kaki lima favoritmu? Jangan lupa untuk membawa botol air minummu sendiri.
Selain bisa menghemat pengeluaran air minum di warung kaki lima, membawa botol air minum sendiri juga bisa membuatmu terhindar dari sentuhan tidak langsung.
Ditambah, kamu akan menyumbang bumi untuk mengurangi sampah plastik. Baik sedotan maupun botol plastik dari air kemasan.
Advertisement
Siapkan Uang Tunai
Beberapa warung kaki lima sekarang sudah menyiapkan pembayaran nontunai. Tapi, masih banyak juga warung kaki lima yang hanya menerima pembayaran tunai.
Nah, jadi jangan lupa siapkan uang tunai untuk membayar makananmu.
Selain itu, siapkan juga beberapa koin untuk diberikan kepada para pengamen. Biasanya, warung kaki lima menjadi salah satu surganya para pengamen.
Perhatikan Jumlah Pengunjung
Kebanyakan orang menilai dari jumlah pengunjung atau pembeli. Ketika satu warung kaki lima selalu penuh hingga orang harus mengantre, maka makanannya dianggap enak.
Padahal belum tentu seperti itu. Jangan jadikan hal ini sebagai patokan.
Bisa jadi, mereka makan karena penasaran. Enak tidaknya makanan di satu tempat, tergantung dari selera masing-masing. Dan tidak ada salahnya jika mencoba warung kaki lima yang direkomendasikan oleh temanmu.
Meski pengunjungnya tidak banyak, siapa tahu makanannya lebih cocok di lidahmu. Lagipula, siapa yang bisa makan dengan nyaman jika pengunjung warung kaki lima terlalu banyak?
Itulah lima tips aman makan di warung kaki lima saat pandemi. Tetap jaga protokol kesehatan, ya!
Penulis Mega Dwi Anggraeni
Advertisement