Ngeri, Detik-Detik Penumpang Kapal Nekat Melompat ke Laut Malam Hari Terekam CCTV

Seorang pemuda yang belum diketahui identitasnya nekat melompat ke laut dari kapal yang tengah berlayar dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni.

oleh Ardi Munthe diperbarui 26 Apr 2024, 11:14 WIB
Diterbitkan 26 Apr 2024, 11:14 WIB
Tangkapan layar rekaman CCTV detik detik pemuda berkaos putih melompat ke laut dari atas kapal yang tengah berlayar dari Pelabuhan Merak, Banten ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. Foto (Istimewa)
Tangkapan layar rekaman CCTV detik detik pemuda berkaos putih melompat ke laut dari atas kapal yang tengah berlayar dari Pelabuhan Merak, Banten ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. Foto (Istimewa)

Liputan6.com, Lampung-- Seorang pemuda yang belum diketahui identitasnya terekam kamera pengawas (CCTV) nekat melompat ke laut dari atas kapal yang sedang berlayar. 

Pria tersebut diketahui melompat saat berada di Kapal Motor Penumpang (KMP) Reina, dari Pelabuhan Merak, Banten menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, pada Rabu (24/4/2024). 

Dari rekaman CCTV yang diterima Liputan6.com, korban yang mengenakan kaos putih dengan celana pendek cokelat tersebut, terlihat sedang berdiri melihat ke laut di malam hari, tepatnya berdiri di pinggir pagar pembatas kapal. 

Beberapa menit kemudian, korban seperti memanjat pagar pembatas sambil mencondongkan badannya ke arah laut. Kemudian, dengan cepat pria itu melompat ke arah laut. 

Kepada wartawan, Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin membenarkan peristiwa tersebut. 

Dia mengatakan, peristiwa penumpang kapal melompat ke laut itu terjadi di malam hari, ketika kapal sedang berlayar. 

"Iya benar, peristiwanya terjadi pada Rabu malam (24/4/2024) kemarin," kata AKBP Yusriandi Yusrin, Kamis (25/4/2024). 

Dia menjelaskan, belum mengetahui identitas pria tersebut. Karena, saat ini tim SAR gabungan mulai mencari korban dan masih menunggu identitas pemuda ini. 

"Kami masih menunggu identitas korban ini, nanti akan segara diinformasikan. Dari informasi awal bahwa pemuda ini berangkat menuju Pulau Sumatera dari Pelabuhan Merak ke Pelabuhan Bakauheni, namun melompat di sekitaran Pulau Rimau Balak," pungkasnya

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya