Profil Pangeran Hussein, Putra Mahkota Yordania Al Hussein

Putra Mahkota Yordania, Pangeran Hussein tengah berbahagia karena kelahiran putri pertamanya.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 06 Agu 2024, 03:00 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2024, 03:00 WIB
Anak Pertama Putra Mahkota Yordania dan Putri Rajwa Lahir, Namanya Sederhana tapi Bermakna
Raja Yordania, Raja Abdullah II menimang cucu pertamanya dari pasangan Pangeran Hussein dan Putri Rajwa dan disaksikan Ratu Rania. (dok. Instagram @alhusseinjo/https://www.instagram.com/p/C-NkBBvIcvd/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Bandung - Putra Mahkota Yordania, Pangeran Hussein saat ini tengah membagikan kabar bahagia setelah istrinya Putri Rajwa melahirkan anak pertamanya. Diketahui anak pertama keduanya berjenis kelamin perempuan.

Kabar bahagia tersebut dibagikan langsung melalui media sosial Instagram resmi kerajaan pada Minggu (4/8/2024). Captionnya juga bertuliskan ungkapan rasa syukur atas kelahiran anak pertama Pangeran Hussein.

Segala puji bagi Tuhan atas nikmat-Nya yang melimpah. Kami sangat bersyukur atas kelahiran putri kami yang selamat dan kesehatan istri tercinta, Rajwa,” tulisnya @alhusseinjo.

Melansir dari Hello Magazine anak pertama Pangeran Hussein diberi nama Putri Iman binti Hussein. Diketahui nama anaknya dalam bahasa Arab bermakna “keyakinan” atau “kepercayaan”.

Kemudian Pangeran Hussein dan Putri Rajwa membagikan kepada media terkait kegembiraan mereka atas kelahiran anak pertamanya tersebut. Terutama untuk menyambut anaknya yang menjadi babak baru dalam kehidupan keduanya.

“Kami sangat gembira untuk memulai babak baru dalam hidup kami. Keluarga kami semakin berkembang, dan kami sangat gembira menyambut si kecil kami ke dunia,” ucapnya mengutip dari Hello! Arabia.

Sebagai informasi Putri Rajwa melahirkan putri pertamanya tersebut di King Hussein Medical Center. Salah satu rumah sakit yang kerap digunakan oleh keluarga kerajaan Yordania.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Profil Pangeran Hussein

Rajwa Khaled mendampingi suaminya Pangeran Hussein bin Abdullah saat melakukan kunjungan ke Singapura dan bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Lee Hsien Loong. (Instagram/@alhusseinjo)
Rajwa Khaled mendampingi suaminya Pangeran Hussein bin Abdullah saat melakukan kunjungan ke Singapura dan bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Lee Hsien Loong. (Instagram/@alhusseinjo)

Hussein bin Abdullah merupakan putra mahkota kerajaan Yordania dan putra sulung dari Raja Abdullah II dan Ratu Rania. Pangeran Hussein lahir pada tanggal 28 Juni 1994 dan disebut sebagai generasi ke-42 keturunan Nabi Muhammad SAW.

Adapun nama “Hussein” merupakan nama yang berasal dari kakeknya yaitu Raja Hussein bin Talal. Selama dua tahun terakhir Pangeran Hussein menjabat sebagai komandan peleton infanteri mekanis di Batalyon Mekanis Kerajaan Pangeran Al Hussein bin Abdullah II.

Ia juga menjadi wakil komandan kompi tank Batalyon Kedua Lapis Baja Kerajaan dan menyandang pangkat mayor bersama Jordan Armed Forces-Arab Army (JAF) pada 6 Juni 2024.

Dalam kehidupan pribadinya Pangeran Hussein menikah dengan Rajwa Al Saif dan pernikahannya digelar di Istana Zahran di Amman, Yordania pada 1 Juni 2023. Melalui pernikahan tersebut keduanya baru saja dikaruniai anak perempuan pada 4 Agustus 2024.


Pendidikan Pangeran Hussein

Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein dan istrinya Putri Rajwa Al Hussein menyapa rakyat usai menjalani upacara pernikahan di Istana Zahran di Amman. (Dok. AP)
Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein dan istrinya Putri Rajwa Al Hussein menyapa rakyat usai menjalani upacara pernikahan di Istana Zahran di Amman. (Dok. AP)

Pangeran Hussein menempuh pendidikan dasar di Yordania dan melanjutkan studinya di sekolah-sekolah internasional di Eropa dan Amerika Serikat. Hussein juga pernah menempuh pendidikan di Universitas Georgetown, Washington, D.C.

Melalui pendidikan tersebut Pangeran hussein meraih gelar Bachelor dalam bidang Studi Internasional. Ia juga mendapatkan pendidikan terkait hubungan internasional dan diplomasi dari perkuliahan tersebut.

Sehingga pendidikannya menjadi jembatan untuknya sebagai seorang Putra Mahkota terutama dalam perannya yang memiliki tanggung jawab baik di dalam negeri serta secara internasional.

Pangeran Hussein sering terlibat dalam proyek sosial dan ekonomi untuk negaranya dan berfokus pada sejumlah bidang mulai dari meningkatkan pendidikan, memperbaiki, infrastruktur, dan lain-lain.


Profil Singkat Istri Pangeran Hussein

Pernikahan antara Rajwa Khaled dan Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein bin Abdullah. (Instagram/@queenrania)
Pernikahan antara Rajwa Khaled dan Putra Mahkota Yordania Pangeran Hussein bin Abdullah. (Instagram/@queenrania)

Pangeran Hussein menikah dengan Rajwa Al Saif pada 1 Juni 2023 dan sempat membuat heboh publik karena pernikahannya dinilai sebagai pernikahan pasangan dari dua dinasti berkuasa dan kekuatan utama di Timur Tengah.

Diketahui Rajwa Al Saif merupakan anak dari keluarga aristokrat dan salah satu keluarga terkaya di Arab Saudi. Ia lahir pada tanggal 28 April 1994 di Riyadh dan merupakan anak bungsu dari empat bersaudara.

Rajwa adalah putri dari Azza binti Nayef Abdulaziz Ahmad al-Sudairi yang diketahui masih kerabat Hussa bint Ahmed al-Sudairi. Sementara ayahnya merupakan Khalid bin Musaed bin Siaf bin Abdulaziz al-Saif anggota Suku Subai.

Sebagai informasi Suku Subai dikenal sebagai salah satu suku terkemuka di Semenajung Arab. Ayahnya juga pendiri perusahaan El Seif Engineering Contracting yang membangun menara ikonik di Riyadh, Kingdom Tower.

Sebagai putri dari keluarga terpandang Rajwa pernah menempuh pendidikan di Amerika Serikat dan lulus dari Jurusan Arsitektur di Syracuse University, New York pada 2017 dan meraih gelar sarjana Komunikasi Visual di Fashion Institute of Design and Merchandising, Los Angeles.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya