Liputan6.com, Bandung - Perusahaan elektronik asal China, Xiaomi saat ini resmi memperkenalkan smartphone terbaru mereka yaitu Xiaomi 15 Ultra. Melansir dari media sosial resminya, ponsel ini hadir dengan fitur kamera yang dinilai unggul.
“Finally, the ultra comeback to Indonesia, Here we go, #TheNextPinnacle Xiaomi 15 Ultra is officially launch!,” tulisnya (@xiaomi.indonesia).
Advertisement
Baca Juga
Kemudian menandakan pertama kalinya Xiaomi merilis ponsel Ultra di Indonesia sejak terakhir kali meluncurkan Mi 11 Ultra pada tahun 2021. Pihak Xiaomi juga menyebutkan ponsel ini akan memberikan standar fotografi mobile baru di Indonesia.
Advertisement
“Xiaomi 15 Ultra adalah puncak inovasi dalam teknologi mobile photography. Desain Xiaomi 15 Ultra terinspirasi dari kamera klasik, kata Marketing Director Xiaomi Indonesia, Andi Renreng.
Adapun dalam media sosial Instagramnya, Xiaomi memperkenalkan ponsel ini dengan sejumlah fitur kamera yang unggul di kelasnya. Kemudian digadang-gadang sebagai kamera ponsel layaknya kamera profesional.
“Xiaomi 15 Ultra hadir dengan sensor 1-inch, layaknya kamera profesional, tangkap momen berharga kalian jadi lebih tajam! Dengan 200MP Telephoto, Xiaomi 15 Ultra bisa menangkap detail terkecil dari objek yang kamu mau!.” tulis Xiaomi.
Masyarakat Indonesia yang ingin membeli Xiaomi 15 Ultra dapat melakukan pre-order mulai dari tanggal 13 hingga 27 Maret 2025. Xiaomi juga menawarkan sejumlah benefit dan gift menarik untuk pelanggan yang melakukan pre-order tersebut.
“Kamu bisa langsung mulai pre-order Xiaomi 15 Ultra dari 13-27 Maret, dan dapatkan banyak benefit serta gift menarik!,” tulisnya.
Spesifikasi Xiaomi 15 Ultra
Xiaomi 15 Ultra mempunyai layar berukuran 6,73 inci Amoled dengan refresh rate mencapai 120 Hz. Kemudian ponselnya memiliki dimensi 161.3 mm x 75.3 mm x 9.35 mm dan khusus Silver Chrome berukuran 161.3 mm x 75.3 mm x 9.48 mm.
Ponsel ini juga memiliki berat 226 gram dan untuk varian Silver Chrome mempunyai berat ponsel 229 gram. Xiaomi 15 Ultra juga didukung Snapdragon 8 Elite dengan dua pilihan penyimpanan 16 GB + 512 GB dan 16 GB + 1 TB.
Selain itu, ponselnya juga dibekali oleh baterai sebesar 5410 mAh dengan 90 W HyperCharge dan 80 W wireless HyperCharger. Ponselnya juga tersedia dengan tiga pilihan warna menarik yaitu hitam, putih, dan silver chrome.
Kemudian ponsel ini mendukung dual SIM nano+nano dan menggunakan sistem operasi Xiaomi HyperOS 2.0. Serta menawarkan fitur seperti sensor sidik jari ultrasonik, IR sensor, USB Type-C audio, dan lain-lain.
Advertisement
Spesifikasi Berikutnya
Pada bagian layarnya ponsel ini juga memiliki tingkat kecerahan hingga 3.200 nits dan menyertakan dukungan HDR10+, Dolby Vision, teknologi wet touch, hingga dibekali sertifikasi TUV Rheinland.
Kemudian pada bagian kameranya dibekali oleh lensa Leica Summilux optical dan memiliki empat lensa di bagian belakang ponsel dengan kamera utama 23 mm 50 MP f/1.63 OIS dan mempunyai sensor Sony LYT-900.
Sementara itu, tiga lensa lainnya merupakan 50 MP untuk telephoto “floating” (f/1.8), 200 MP telephoto periskop (f/2.6), dan 50 MP ultra wide (f/2.2). Adapun kamera selfienya sebesar 32 MP dengan (f/2.0) dilengkapi fitur HDR dan mode portrait.
Harga Xiaomi 15 Ultra
Penjualan Xiaomi 15 Ultra mulai dibuka secara pre-order sejak tanggal 13 hingga 27 Maret 2025. Sementara itu, untuk penjualan pertamanya akan dimulai pada 28 Maret 2025 mendatang.
Adapun bagi masyarakat yang membeli ponsel tersebut dalam periode pre-order bisa mendapatkan sejumlah benefit hingga gift menarik yang ditawarkan Xiaomi untuk para pelanggannya.
Melansir dari situs resminya, Xiaomi menawarkan dua varian Xiaomi 15 Pro dengan harga yang berbeda setiap jenisnya, berikut ini di antaranya:
- Xiaomi 15 Ultra (16 GB+512 GB): Rp 16.999.000
- Xiaomi 15 Ultra (16 GB+1 TB): Rp 19.999.000
Advertisement
