Liputan6.com, Jakarta - Saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) mampu mencatatkan kenaikan selama sepekan. Apalagi pada pekan ini tepatnya Kamis, 4 Februari 2021, pembukaan perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) dikenalkan nama PT Bank Syariah Indonesia Tbk.
Mengutip RTI, saham BRIS naik 8,44 persen selama sepekan ke posisi Rp 2.440 per saham. Saham BRIS sempat berada di level tertinggi Rp 3.980 dan terendah Rp 2.230 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 1.230.808 kali. Nilai transaksi harian saham Rp 16,2 triliun.
Mengawali pekan ini, saham BRIS naik signifikan. Saham BRIS melonjak 14,75 persen ke posisi Rp 2.800 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 149.873 kali dengan nilai transaksi harian saham Rp 2 triliun pada Senin, 1 Februari 2021.
Advertisement
Baca Juga
Namun, sayang saham BRIS melemah pada Selasa, 2 Februari 2021. Saham BRIS merosot 6,79 persen ke posisi Rp 2.610 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 83.686 kali dengan nilai Rp 834,9 miiliar.
Pada Rabu, 3 Februari 2021, saham BRIS menguat 5,36 persen ke posisi Rp 2.750 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 80.427 kali dengan nilai transaksi Rp 1,1 triliun.
Pada Kamis, 4 Februari 2021, saham BRIS turun 2,55 persen ke posisi Rp 2.680 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 61.434 kali dengan nilai transaksi Rp 671,7 miliar.
Menjelang akhir pekan, saham BRIS naik 1,12 persen ke posisi Rp 2.710 per saham. Saham BRIS sempat berada di level tertinggi Rp 2.780 dan terendah Rp 2.710 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 28.991 kali dengan nilai transaksi Rp 275,5 miliar.
Â
Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
IHSG Menguat 4,9 Persen Selama Sepekan
Sebelumnya, gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) perkasa selama sepekan. IHSG tumbuh 4,94 persen dari periode 1-5 Februari 2021.
Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), Sabtu, (6/2/2021),  IHSG naik dari posisi 5.862,35 ke posisi 6.151,72. Hal ini juga turut meningkatkan kapitalisasi pasar bursa sebesar 6,06 persen. Kapitalisasi pasar saham naik dari Rp 6.829,29 triliun menjadi Rp 7.242,98 triliun.
Sementara itu, rata-rata nilai transaksi harian selama sepekan meningkat 3,65 persen menjadi Rp 18,05 triliun dibandingkan pekan lalu sebesar Rp 17,42 triliun.
Di sisi lain peningkatan paling signifikan terdapat rata-rata volume transaksi harian sebesar 13,11 persen menjadi 20,05 miliar saham dari 17,73 miliar saham pada penutupan pekan lalu.
Rata-rata frekuensi harian bursa juga meningkat sebesar 12,25 persen menjadi 1.513.882 kali transaksi dari 1.348.714 kali transaksi sepekan lalu.
Investor asing mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp 186,81 miliar. Sedangkan sepanjang 2021 mencatatkan beli bersih sebesar Rp 14,97 triliun.
Â
Advertisement