Lepas Lagu Religi, Afgan Wujudkan Permintaan Ibunda

Diakui Afgan, sang ibunda sangat menyukai lagu-lagu religi miliknya.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 11 Jun 2014, 12:20 WIB
Diterbitkan 11 Jun 2014, 12:20 WIB
Ini Alasan Afgan Betah Menjomblo
Suara merdu milik Afgansyah Reza sudah tak perlu dipertanyakan lagi. Afgan sukses jadi solois papan atas Indonesia (Liputan6.com/Panji Diksana)

Liputan6.com, Jakarta Lagu bernafaskan religi berjudul Kumohon yang baru saja dirilis Afgan rupanya sudah diminta jauh-jauh hari oleh sang ibunda. Selain sudah vakum selama tiga tahun dalam menelurkan lagu religi, Afgan rupanya ingin mewujudkan keinginan sang ibunda saat merilis lagu tersebut.

"Ini permintaan mam saya. Mama saya itu nanya kapan keluarin lagu religi lagi. Saya jawab dengan lagu ini," ucap Afgan saat ditemui disela-sela penggarapan videoklip lagu `Kumohon` di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (10/6/2014) malam.

Diakui Afgan, justru sang ibunda yang mendorongnya untuk merilis lagu religi. Sebab, ia begitu menyukai lagu-lagu Afgan yang memiliki pesan dan makna yang mendalam kepada Tuhan seperti PadaMu Kubersujud.

"Beliau suka lagu saya yang `PadaMu Ku Bersujud`. Ini permintaan orangtua, dan momennya pas banget menjelang bulan puasa," papar Afgan.

Lagu `Kumohon` yang dinyanyikan Afgan merupakan lagu daur ulang milik Sheila Madjid, diva pop asal Malaysia. Lagu tersebut mengisahkan tentang seseorang yang ingin kembali ke jalan yang benar, namun selalu mendapat hambatan dan rintangan.

"Ini cerita tentang orang yang ingin bertobat tapi masih di judge sama orang masih jelek dan negatif. Soalnya yang berhak nge-judge kita itu Tuhan, bukan manusia," ungkapnya.(Gie/Mer)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya