Liputan6.com, Jakarta Satu bulan lagi, Olivia Zalianty akan membela Indonesia dalam pertandingan bela diri wushu di Cina. Itu bertepatan dengan ulang tahunnya ke-33. Olivia pun merasa sedih, tak bisa merayakan bersama orang-orang tersayangnya.
"Aku lomba Wushu 18 Oktober 2014, dan itu bertepatan dengan ulang tahu aku. Makanya pas tahu, aku cuma bisa bilang yah," ujar Olivia ditemui di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu (3/9/2014) malam.
Adik kandung Marcella Zalianty berusaha tak mempermasalahannya. Ia ingin fokus dalam kejuaraan tersebut. "Sayang banget sih sebetulnya, tapi nggak apa-apa deh demi wushu," lanjut pemain serial tv Ada Apa Dengan Cinta.
Advertisement
Olivia berharap dalam pertandingannya nanti membawa kemenangan. Dan baginya itu adalah kado terindah yang akan ia terima. "Makanya, sekarang aku lagi latihan terus nih, biar bisa bawa pulang piala," pungkasnya.
Karena giat berlatih, bukan hanya kemantapan mental saja yang didapatinya. Olivia Zalianty pun terlihat lebih langsing dari sebelumnya.(Pur/Mer)