Liputan6.com, Jakarta Berbicara mengenai film 'Jokowi Adalah Kita' dan juga sosok Jokowi yang sebenarnya tentunya tidak lepas dari sosok Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok. Dalam film yang menceritakan mengenai kehidupan Jokowi saat menjadi Gubernur ini juga diangkat sosok Ahok yang dikenal tegas saat mendampingi sang Gubernur. Dia adalah Agustin Taidy yang mengaku awalnya tak terlalu berharap dengan peran sebagai Ahok.
"Pas casting sebenarnya saya tidak terlalu banyak berharap. Jadi ketika datang saya menganggap ini latihan. Sewaktu diterima melebihi ekspektasi, rasanya senang banget bisa jadi Ahok," ujar Agustin kepada wartawan baru-baru ini.
Sementara itu, produser K2k Pictures, KK Dheeraj mengatakan jika selain berisi mengenai kehidupan Jokowi dan keluarganya , film ini juga sedikit mengangkat sosok Ahok dengan gayanya yang sudah sering diketahui di media. Selain itu, sosok Ahok yang lainnya juga ikut diangkat.
"Film ini menghibur karena banyak adegan komedi yang masyarakat belum tahu antara Jokowi bersama Ahok. Ahok di sini tokoh penting, Jokowi bersama anak anak dan istri juga. Film ini juga penuh kasih sayang karena menceritakan sosok Jokowi dan Ahok yang banyak membantu mereka yang tak mampu," ujar KK Dheeraj.
Film 'Jokowi Adalah Kita' adalah film kedua K2K Production yang mengangkat kisah hidup Jokowi. Film ini akan mengangkat sepak terjang Jokowi saat menjabat sebagai gubernur Jakarta. Dalam filmnya pun disertakan adegan Jokowi yang bersiap ikut serta dalam Pemilihan Presiden 2014. Film ini akan serentak diputar pada tanggal 20 November mendatang.
Jangan Lupa, Ada Ahok di 'Jokowi Adalah Kita'
Film 'Jokowi Adalah Kita' adalah film kedua K2K Production yang mengangkat kisah hidup Jokowi dan juga Ahok.
diperbarui 17 Nov 2014, 08:00 WIBDiterbitkan 17 Nov 2014, 08:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Masak Ayam Rica Rica, Resep Lezat dan Pedas Khas Manado
Toyota RAV4 Tinggalkan Penggerak Roda Depan
Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Panduan Lengkap untuk Perawatan Optimal
Misbakhun DPR Minta Masyarakat Waspada Akan Bahaya Judi Online dan Pinjol
Saham ADRO Turun Hari Ini 29 November 2024, Ada Apa?
41 Cara Mengusir Lalat di Rumah, Lakukan Metode Ampuh dan Alami Ini
Memahami Kosmetik Beretiket Biru Sebelum Membeli Agar Tak Salah Pilih
Adani Group Terjebak Krisis, Tuduhan Korupsi AS Picu Gejolak Global
Rencana Manchester United Rekrut Mantan Anak Asuh Ruben Amorim Terancam Digagalkan Rival Sekota
7 Pernyataan Prabowo saat Hadiri Peringatan Hari Guru, Beri Penghargaan hingga Umumkan Kenaikan Gaji Guru
Caos Dahar, Tradisi Makan Warisan Sunan Kalijaga
Tantangan dan Peluang Pengembangan Teknologi AI di Indonesia, Seperti Apa?