Istri Lapor Polisi, Krisna Mukti Malah Tertawa

Devi Nurmayanti resmi melaporkan Krisna Mukti ke Polda Metro Jaya dengan tuduhan penelantaran anak dan pencemaran nama baik.

oleh Julian Edward diperbarui 21 Mei 2015, 13:10 WIB
Diterbitkan 21 Mei 2015, 13:10 WIB
Krisna Mukti
Krisna Mukti

Liputan6.com, Jakarta Devi Nurmayanti resmi melaporkan Krisna Mukti ke Polda Metro Jaya dengan tuduhan penelantaran anak dan pencemaran nama baik. Bukannya panik karena dilaporkan ke pihak berwenang, Krisna malah tertawa mendengar kabar itu.

Hal ini diutarakan oleh kuasa hukum Krisna Mukti, Ramdan Alamsyah, saat dihubungi via telepon, Kamis (21/5/2015). "Krisna tertawa dengar berita itu," kata Ramdan.

Devi Nurmayanti bersama kuasa hukumnya menggelar konferensi pers di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta (18/5/2015). Devi mengklarifikasi atas tudingan dari Krisna Mukti mengenai dirinya. (Liputan6.com/Panji Diksana)

Pasalnya, menurut Krisna Mukti, laporan Devi salah alamat mengenai penelantaran anak. Sebelumnya, Krisna berkilah kalau si anak bukanlah anak kandungnya.

"Kalau mau minta tanggungjawab, ya ke ayah kandungnya lah. Krisna kan bukan ayah kandung, jadi nggak bisa seperti itu," tandas Ramdan.

Liputan6.com

Kisruh rumah tangga Krisna dan Devi bermula ketika si istri menggugat cerai Krisna ke Pengadilan Agama (PA) Depok. Krisna menyebut, selama ini ia menikahi Devi lantaran kasihan karena Devi hamil tanpa memiliki suami. (Jul/Mer)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya