Courtney Love Hampir Mati Akibat Kerusuhan di Paris

Courtney menceritakan pengalaman mengerikannya tersebut lewat serangkaian tweet lewat akun Twitternya baru-baru ini.

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 26 Jun 2015, 16:30 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2015, 16:30 WIB
Courtney Love Ingin Damai dengan Drummer Nirvana
Courtney Love sempat terdiam saat melihat foto Dave Grohl dan melontarkan sebuah kalimat tak terduga perihal sang drummer Nirvana.... Selengkapnya

Liputan6.com, Paris Nasib sial baru saja menimpa janda mendiang Kurt Cobain, Courtney Love. Saat meninggalkan bandara ketika baru datang di Prancis, taksinya terjebak dalam sebuah aksi demonstrasi yang berakhir ricuh.

Seperti dilansir Loudwire, Kamis (25/6/2015), ia tidak menumpang taksi biasa, melainkan Uber Taxi. Layanan aplikasi penyedia taksi tersebut sedang menimbulkan kegelisahan di sebagian kalangan.

Courtney Love (Jesse Ditmar/NYTimes/Redux)

Saat itu, sejumlah supir taksi di Paris sedang berdemo menentang kehadiran Uber Taxi, Courtney pun terjebak di dalamnya. Kaca taksi yang ditumpanginya pecah. Beruntung ia berhasil selamat.

Baca juga: Courtney Love Bantah Bunuh Kurt Cobain

Kurt Cobain dan Courtney Love (craveonline)

Courtney menceritakan pengalaman mengerikannya tersebut lewat serangkaian tweet melalui akun Twitternya @Courtney baru-baru ini.

Courtney Love dan anaknya, Frances Cobain (Foto: Dailymail)

"Mereka menyergap mobil kami dan menahan supir. Mereka memukuli mobil dengan tongkat besi. Ini Prancis? Saya lebih aman di Baghdad," kicaunya.

"Francois Holland (Presiden Prancis), dimana para polisi? Apakah legal rakyatmu menyerang pengunjung?" lanjut Courtney Love kesal nyawanya terancam di Prancis.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya