Liputan6.com, Los Angeles Di luar segala kontroversinya sebagai sutradara, ternyata Michael Bay masih menjadi andalan pihak studio untuk menggarap film Transformers 5 yang tengah dikembangkannya.
Dilansir dari Ace Showbiz, Kamis (17/9/2015), Michael Bay kini masih dalam tahap pembicaraan untuk menjadi sutradara franchise film Transformers untuk yang kelima kalinya.
Advertisement
Sutradara berusia 50 tahun itu pun mengkonfirmasinya lewat Twitter pada Kamis sore waktu setempat. Ia pun mengakui masih belum ada kesepakatan secara resmi.
Di situ, Bay menulis, "Menyutradarai ulang TF5. Tidak, ini belum resmi. saya belum berkomitmen untuk menjalaninya. Baru saja bertemu dengan Steven dan kami sedang berdiskusi."
Sebelumnya, laman Deadline melaporkan bahwa proses pengerjaan naskah Transformers 5 telah dirampungkan dan hasil awalnya telah diterima oleh pihak studio.
Akiva Goldsman menulis Transformers untuk proyek yang dibintangi Mark Wahlberg dengan Michael Bay sebagai sutradara, dan produksinya akan dimulai pada Juni tahun depan.
Proyek terbaru Transformers sendiri melibatkan banyak penulis-penulis handal demi bisa menjadikannya sebuah atau rangkaian film baru yang luar biasa ketimbang kisah-kisah sebelumnya.
Sebut saja penulis Black Hawk Down Ken Nolan, Christina Hodson, dan Lindsey Beer; pencipta The Walking Dead Robert Kirkman; penulis Iron Man Art Marcum dan Matt Holloway; penulis Pacific Rim 2 Zak Penn; penulis The Amazing Spider-Man 2 Jeff Pinkner; hingga penggarap serial Daredevil Steven DeKnight dan Geneva Robertson-Dworet.
Selain itu, terdapat juga penulis Ant-Man Andrew Barrer dan Gabriel Ferrari yang akan menggarap fitur animasi untuk cerita baru yang berfokus di Cybertron, planet asal para robot hidup Transformer. Rencananya, Transformers 5 dirilis di AS pada 2017. (Rul/Fir)