Lihat Aksi Katy Perry Jadi Penyanyi Latar P.O.D. Sebelum Terkenal

Sebelum terkenal seperti sekarang, Katy Perry pernah menjadi backing vocal P.O.D.

oleh Rizkiono Unggul Wibisono diperbarui 16 Okt 2015, 16:10 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2015, 16:10 WIB
Katy Perry
Katy Perry pernah jadi backing vocal band P.O.D.(dok. Ismaya Live)

Liputan6.com, Los Angeles Roda nasib tak ada yang tahu. Seperti yang terjadi pada Katy Perry, sebelum menjadi bintang pop dunia, ia "hanyalah" seorang backing vocal band hip metal ternama P.O.D. Suara Katy bisa kita dengar dalam salah satu hits lawas P.O.D. Goodbye For Now yang rilis 2006 silam. Ia juga tampil di akhir video musik lagu tersebut.

P.O.D.

Ketika itu, P.O.D. merupakan salah satu band paling populer di jagat musik. Dengan sederet track hardrock catchy macam Goodbye For Now dan Youth of The Nation, mereka berhasil merengkuh jutaan fans dari seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia.

Baca juga: Vokalis P.O.D Sonny Sandoval Curhat tentang 20 Tahun Kariernya

Sementara, tak banyak yang mengenal nama Katy Perry. Meski begitu, ia bukanlah orang baru, pada 2001 dengan nama Katy Hudson ia merilis debut album studio self-titled nya yang mengusung musik gospel. Sayang, album tersebut terbilang gagal secara komersil.

P.O.D (galleryhip.com)

Nama Katy mulai melesat di dunia musik setelah hijrah ke musik pop pada 2007. Pada 2008, ia merilis debut popnya dengan single I Kissed A Girl yang mendapat respon besar, sekaligus menuai kontroversi karena liriknya. Kini, nama Katy Perry mungkin jauh lebih terkenal dari nama band yang pernah mempekerjakannya.

Sonny Sandoval (coloradomusicconnection.com)

P.O.D., band dengan formasi terakhir Sonny Sandoval, Wuv Bernardo, Traa Daniels, dan Marcos Curiel yang telah menjual lebih dari 12 juta keping album tersebut baru saja merilis album kesepuluh mereka The Awakening dengan single andalannya, This Goes Out to You. (Gul/fei)

Goodbye For Now - P.O.D.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya