Masayu Anastasia Akan Penuhi Janji Hadiri Sidang Putusan Cerai

Sidang cerai pernikahan Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati mencapai titik klimaks.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 17 Mar 2016, 11:40 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2016, 11:40 WIB
Masayu Anastasia
Sidang cerai pernikahan Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati mencapai titik klimaks.

Liputan6.com, Jakarta - Sidang cerai pernikahan Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati mencapai titik klimaks. Kamis (17/3/2016) hari ini, majelis hakim akan memberikan putusannya terkait pernikahan Masayu dan Lembu.

"Hari ini rencananya sidang putusan," kata kuasa hukum Masayu, Roma Rita Otavianti, ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Masayu Anastasia [Foto: Helmi Afandi/Liputan6.com]

Seperti janji di sidang sebelumnya, pesinetron ABG ini memastikan diri akan hadir langsung untuk mendengarkan putusan hakim. Pasalnya, beberapa waktu lalu Masayu mengaku sudah tak sabar menyandang status janda.

"Masayu datang kok nanti siang," ujar Roma Rita.

Sekedar mengingatkan, Masayu Anastasia menikah dengan Lembu pada 6 Juli 2008. Dari pernikahan itu keduanya dikaruniai seorang anak perempuan bernama Samara Anaya Amandari.

Sidang cerai perdana Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati di Pengadilan Agama Jakarta Selatan [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Isu keretakan rumah tangga Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati sebenarnya sudah tercium sejak dua tahun terakhir. Namun kala itu keduanya kompak membantah. Akhirnya, pada 22 September 2015 lalu, sidang cerai perdana mereka digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. (Ras)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya