Maia Estianty dan Ahmad Dhani Kompak Rayakan Ultah El Rumi

Perayaan ulang tahun ke-17 El Rumi semakin spesial dengan kehadiran Maia Estianty dan Ahmad Dhani.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 13 Jun 2016, 18:50 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2016, 18:50 WIB
Ahmad Dhani
Perayaan ulang tahun ke-17 El Rumi semakin spesial dengan kehadiran Maia Estianty dan Ahmad Dhani.

Liputan6.com, Jakarta - El Jallaludin Rumi tengah berbahagia, tepat pada 30 Mei 2016 dirinya genap berusia 17 tahun. Seperti remaja 17 tahun pada umumnya, El Rumi juga memaknai pergantian usianya ini sebagai momen spesial.

Untuk itu, El Rumi pun mengadakan acara perayaan ulang tahun ke-17nya bersama orang-orang terdekat. Namun, ada pemandangan tak biasa di dalam perayaan sweet seventeen El Rumi, yang baru dirayakang Minggu (12/6/2016).

 Marsha Aruan hadiri ulang tahun sang kekasih, El Rumi [foto: instagram/aruanmarsha]

Kebahagiaan El Rumi seolah berlipat ganda lantaran kedua orangtuanya yang telah lama bercerai, hadir di sana. Ya, Ahmad Dhani dan Maia Estianty bertemu muka di momen spesial El Rumi.

 

Seperti yang diperlihatkan El Rumi di Instagram pribadinya. Dalam foto yang diunggahnya, El Rumi tampak meniup lilin didampingi Maia Estianty, Ahmad Dhani serta dua saudara kandungnya, Al dan Dul.

Personel band The Lucky Laki itu mengenakan kemeja biru, sementara yang lain termasuk Maia Estianty dan Ahmad Dhani kompak berpakaian serba hitam. Semuanya bersuka cita, seperti tidak pernah ada masalah di antara mereka.

 Maia Estianty dan El Rumi [foto: instagram/maiaestiantyreal]

Kebersamaan yang langka ini juga membuat netizen ikut senang melihatnya. Seperti kata @eunike_krisel, "Andai aja msh tetap sprti ini, seneng liatnya, sempurnaaa.. Happy birthday El..".

"Inilah kluargamu yg sesungguhnya ada 5 orng ayah, bunda, al, el, dul," sahut @inot_uaena.

"Harusnya bahagia seperti ini trs ya El... seneng liatnya... ayah dhani, bunda maia, el, al, sm dul bersatu ky' gini... @elelrumi," @aurora_rossy menambahkan.

 Al Ghazali, Alyssa Daguise dan Maia Estianty di perayaan sweet seventeen El Rumi [foto: instagram/maiaestiantyreal]

Tak hanya El Rumi, Maia Estianty dan Dul juga ikut mengunggah foto yang sama. Si bungsu Dul bahkan memberi foto tersebut caption "Sungguh malam yang indah".

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya