Liputan6.com, Los Angeles - Angelina Jolie dan Brad Pitt kini tengah mengalami masa-masa kritis dalam rumah tangga mereka. Jolie menggugat cerai suaminya yang juga aktor papan atas Hollywood itu. Belakangan, dokumen gugatan tersebut beredar ke muka publik.
Seperti dilansir dari Mirror.co.uk Selasa (20/9/2016), dalam dokumennya Angelina Jolie menyebutkan beberapa benda mahal yang diharapkannya dapat ditindaklanjuti sebagai ekses perceraiannya dengan Brad Pitt. Salah satunya meliputi aneka macam perhiasan dan barang-barang berharga milik pribadi lainnya.
Advertisement
Baca Juga
Setidaknya, dokumen tersebut memiliki 10 halaman. Di dalamnya, Angelina Jolie mengutip adanya perbedaan yang tak bisa didamaikan antara dirinya dan Brad Pitt. Perhiasan milik mereka dijadikan sebagai properti yang terpisah oleh Jolie. Terdapat juga pendapatan serta akumulasi yang dihasilkan Jolie sebelum dan sesudah perceraian diresmikan.
Jolie juga menginginkan aset properti terpisah tambahan. Ia tak tahu seperti apa pemisahannya dan belum ada informasi mengenai hal tersebut. Ketidaktahuannya itu membuat Angelina Jolie menyewa advokat Hollywood, Laura Wasser, sebagai pengacara perceraiannya.
Dokumen gugatan perceraian yang beredar juga memperlihatkan bahwa Jolie telah meminta hak asuh fisik terhadap enam anak mereka. Ia juga meminta agar Brad Pitt diberi hak kunjungan. Hal tersebut seolah menunjukkan bahwa Jolie ingin memiliki hak asuh hukum bersama dan tidak akan mencari bantuan dari pria lain perihal anak-anak mereka.
Dalam sebuah pernyataan, pengacara Angelina Jolie mengatakan, "Keputusan ini dibuat demi kesehatan keluarga mereka. Dia (Jolie) tidak akan berkomentar untuk saat ini dan meminta keluarganya diberi privasi selama masa sulit ini."
Angelina Jolie sendiri telah menikah dengan Brad Pitt selama dua tahun. Namun untuk urusan sebagai pasangan, keduanya sudah menjalin hubungan asmara selama lebih dari satu dekade.