Diserang Fans Ayu Ting Ting, Cita Citata: Balajaer itu apa?

Sebagai pedangdut yang sama-sama tengah naik daun, Cita Citata seolah tak bisa dijauhkan dari sosok Ayu Ting Ting.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 11 Mei 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2017, 18:00 WIB
Cita Citata
Sebagai pedangdut yang sama-sama tengah naik daun, Cita Citata seolah tak bisa dijauhkan dari sosok Ayu Ting Ting.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai pedangdut yang sama-sama tengah naik daun, Cita Citata seolah tak bisa dijauhkan dari sosok Ayu Ting Ting. Namun hal itu rupanya membuat Cita Citata kerap merasa risih.

Seperti kejadian yang berlangsung baru-baru ini. Seorang netizen tiba-tiba membandingkan Cita Citata yang belum pernah terlihat pergi umrah sejak ia terkenal.

 Sama-sama berpose sebagai seorang putri, Anda lebih pilih Cita Citata atau Ayu Ting Ting?

Berbeda dengan Ayu Ting Ting yang belum lama ini memberangkatkan keluarganya ke Tanah Suci untuk beribadah umrah setelah mendapat endorse dari salah satu perusahaan travel. Usai membaca komentar netizen, Cita Citata pun jengkel.

Menurutnya, ibadah umrah bukanlah sesuatu yang pantas untuk dipamerkan ke khalayak. Namun, jawaban yang dilontarkan Cita Citata rupanya memancing keributan dari para penggemar Ayu Ting Ting.

Mereka menganggap Cita Citata sombong lantaran tidak mau menerima endorse. Tak ingin kesalahpahaman terus berlanjut, pelantun "Goyang Dumang" itu pun menyampaikan klarifikasinya.

 Cita Citata [foto: www.instagram.com/cita_citata]

"kenapa pada ribut ? saya bukan sombong tp saya juga manusia ko .. saya bukan malaikat yang klo d hina trs saya diam aja .." jelasnya di Instagram, Kamis (11/5/2017).

Cita Citata sengaja menjawab komentar beberapa netizen lantaran iseng dan menganggapnya sebagai bentuk hiburan semata. Apalagi ia seringkali menemukan komentar-komentar nakal para netizen di Instagram pribadinya.

Lucunya, di akhir postingan, Cita Citata melontarkan pertanyaan yang cukup menggelitik. "eh anyway Balajaer itu apa? ngga ngerti sumpeeeh," tanyanya.

 Cita Citata [Foto: Panji Diksana/Liputan6.com]

Alhasil, Instagram Cita Citata pun kembali dipenuhi dengan komentar nyeleneh para netizen tentang 'Bala jaer' yang kabarnya adalah fans Ayu Ting Ting.

"balajaer itu suka menebar bau amis di IG artis2 lain. hobbynya rusuh. sama kayak idolanya. bar bar," ujar @itshappentome.

"Bahahahahahahahaga balajaer itu pengikut pengikut @ayutingting92," sahut @sari_tirtayasa.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya