Bicara soal Bayaran, Emma Stone Dikoreksi Atlet Tenis

Berbicara mengenai film terbarunya, Emma Stone lalu membahas masalah kesenjangan dalam hal pembayaran di dunia Hollywood.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 11 Jul 2017, 22:00 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2017, 22:00 WIB
Emma Stone
Berbicara mengenai film terbarunya, Emma Stone lalu membahas masalah kesenjangan dalam hal pembayaran di dunia Hollywood.

Liputan6.com, Los Angeles - Emma Stone belakangan tampil dalam film terbarunya, Battle of the Sexes, yang akan berfokus pada atlet tenis, Billie Jean King. Berbicara mengenai film terbarunya itu kepada sebuah majalah, Emma Stone lalu menjurus kepada masalah kesenjangan dalam hal pembayaran di dunia Hollywood, terutama karena perbedaan gender.

Disampaikan Cosmopolitan.au, Selasa (11/7/2017), Emma Stone lantas melanjutkan pembahasannya dari isu gender menjadi lebih luas. Tak hanya masalah bayaran di sekitar industri film yang dibahas oleh sang aktris. Ia pun merambahnya hingga ke industri lain.

Emma Stone menangis saat dihubungi idolanya dalam sebuah acara.

"Saat terbaik kami sekarang, kami menghasilkan US$ 80 sen. Ini adalah sistem yang sulit karena tergantung pada jenis film yang menjadi bagian darimu, ukuran peranmu, seberapa banyak film di box office, dan banyak hal yang mengubah bayaranmu di sepanjang karirmu. Jadi saya lebih menyukai masalah selimut, bahwa wanita umumnya menghasilkan paling banyak empat hingga lima," ujar Emma Stone kepada Out Magazine.

Billie Jean King yang diperankan Emma Stone di Battle of the Sexes pun mengetahui pernyataan sang aktris. Atlet tenis tersebut lantas mengingatkan Emma Stone, bahwa komentar sang aktris mengenai bayaran dengan istilah US$80 sen dalam konteksnya hanya relevan terhadap wanita kulit putih. 

Di samping itu, Billie Jean King turut mencatat, bahwa warna kulit lain akan mendapatkan bayaran berbeda. "Wanita kulit putih," katanya. "Jika kau orang Afrika-Amerika atau Hispanik, wacana itu akan terbenam, dan kemudian wanita Asia-Amerika menghasilkan angka dengan istilah US$90 sen."

Atlet tenis Billie Jean King. (Makers)

Sebelumnya, Emma Stone membahas perihal gajinya yang setara dengan aktor lawan mainnya. Namun bayaran beberapa aktor terpaksa dipotong. "Di sepanjang karier, saya membutuhkan rekan kerja pria saya yang mau bayarannya dipotong agar saya memiliki kesetaraan dengan mereka. Dan itu adalah sesuatu yang mereka lakukan untuk saya karena mereka merasa hal itu benar dan adil," Emma Stone mengungkapkan.

"Jadi itu juga menjadi sesuatu yang tidak dibahas, tentunya - bahwa gaji kami yang setara mengharuskan orang-orang untuk tanpa pamrih mengatakan, 'Itulah yang adil,'" lanjut aktris utama The Amazing Spider-Man itu.

Sejak wawancara tersebut dirilis, warganet di Twitter langsung menanggapi cara Billie Jean King menanggapi komentar Emma Stone. "Billie Jean King dengan cepat mengoreksi Emma Stone," kata salah seorang warganet.

Simak juga video menarik di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya