Kim Kardashian dan Kanye West Cerai, Pernikahan Bisnis Berakhir?

Kim Kardashian dan Kanye West kembali dikabarkan akan bercerai.

oleh Desika Pemita diperbarui 22 Des 2017, 16:20 WIB
Diterbitkan 22 Des 2017, 16:20 WIB
[Bintang] Kim Kardashian - Kanye West
Kanye West dan Kim Kardashian (TIMOTHY A. CLARY/AFP)

Liputan6.com, Jakarta Kabar rumah tangga Kim Kardashian dan Kanye West hanya rekayasa terus beredar luas. Pernikahan Kim Kardashian dan Kanye West hanya dilihat berdasarkan keuntungan semata. Kim Kardashian dan sang ibu, Kris Jenner, ingin mempertahankan popularitas reality show keluarga mereka, Keeping Up with the Kardashian.

Tepatnya 24 Mei 2014, Kim dan Kanye resmi menjadi sepasang suami istri. Keduanya kemudian dikaruniai putri bernama North West pada 15 Juni 2014 dan tak lama lagi mereka akan segera memiliki anak kedua. (Via Instagram/@kimkardashian)

Sejak 2016, kabar Kim Kardashian dan Kanye West berencana berpisah telah beredar luas. Namun, kabar itu dipatahkan dengan kemesraaan keduanya dalam berbagai penampilan.

Selain itu, Kim Kardashian dan Kanye West justru menambah anak. Lewat ibu pengganti, Kim Kardashian dan Kanye West menanti anak ketiganya yang dikabarkan berjenis kelamin perempuan, diwartakan Radar Online, Jumat (22/12/2017).

Cerai Dalam Waktu Dekat

Kim Kardashian dan Kanye West (AFP)
Kim Kardashian dan Kanye West (AFP)

Setelah anak ketiga lahir, Kim Kardashian dan Kanye West benar-benar berpisah. Kabar tersebut dikeluarkan seorang sumber. Menurutnya, Kim Kardashian dan Kanye West tak tahan dengan rumah tangga mereka yang selama ini hanya penuh kepura-puraan.

"Kim ingin membesarkan anak-anaknya seorang diri. Ia tak tahan dengan Kanye West, dan memutuskan berpisah segera," kata seorang sumber, diwartakan tabloid Star.

Bahkan, harta gono gini juga menjadi ladang bisnis. Kabar lain mengatakan, Kim Kardashian dan Kanye West memperebutkan kekayaan yang dikumpulkan selama berumah tangga.

Kanye West Tak Tahan dengan Kim Kardashian

[Bintang] Kim kardashian - Kanye West
Setelah menjadi korban perampokan beberapa bulan lalu hubungan rumah tangga Kim Kardashian dan Kanye West memang tak seharmonis sebelumnya. Di mana Kanye dikabarkan selalu bersikap romantis pada Kim. (Instagram/Kimkardashian)

Laman HollywoodLife.com justru menunjukkan bahwa Kanye West yang akan menggugat cerai Kim Kardashian. Sebuah sumber mengatakan, pernikahannya dengan Kim Kardashian hanya sama-sama mencari keuntungan.

"Kanye West sudah tidak sanggup lagi bersama Kim Kardashian," ujar seorang sumber kepada majalah InTouch.

Namun kabar tersebut masih belum mendapatkan konfirmasi dari Kanye West atau Kim Kardashian. Keduanya tengah sibuk menyiapkan kehadiran anak ketiganya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya