Liputan6.com, Jakarta Sekitar dua minggu lagi, akting Reza Rahadian bisa kembali dalam film Benyamin: Biang Kerok. Dalam film yang disutradarai Hanung Bramantyo ini, ia melakoni peran sebagai Pengki yang diangkat pada karakter yang dimainkan oleh legenda komedi Betawi, Benyamin Sueb.
Tentu persiapan yang dilakukan Reza Rahadian untuk bertransformasi sebagai Pengki sedemikian panjang. Tak hanya yang berkaitan dengan perkara akting saja, melainkan juga penampilan.
Advertisement
Baca Juga
Ogah Pakai Wig
Saat bertandang ke kantor Liputan6.com pada Kamis (15/2/2018) lalu, Reza Rahadian menyebut ia menjalani sejumlah tes tata rambut dan makeup demi mendapatkan penampilan Benyamin Sueb yang pas.
Khusus soal tata rambut, ternyata Reza Rahadian ogah menggunakan wig.
"Tadinya ada rencana mau pakai wig, sempat dicoba juga waktu kita tes makeup, tapi rasanya waktu itu saya enggak begitu happy sama wignya. It doesn't look real (tidak terlihat nyata) aja sih,"tuturnya.
Advertisement
12 Ganti Gaya Rambut
Akhirnya, Reza Rahadian lantas memilih untuk memanjangkan rambutnya. "Jadi saya sengaja manjangin rambut. Jadi terserah mau dipotong, ditipisin, atau diapain aja," ujarnya.
Namun memanjangkan rambut pun ternyata belum cukup. Gaya rambut yang pas untuk mewakili karakter Benyamin pun harus dipilih. Tak tanggung-tanggung, sempat ada 12 versi gaya rambut yang awalnya diajukan.
"Saya rasa ada kali 12 versi, 12 kali coba jenis rambut. Ada yang dikeriting, ada yang dilurusin terus bagian bawahnya ditarik keluar, macem-macem," kata dia.
Â
Gaya Jadul
Akhirnya, dipilih gaya rambut belahan pinggir yang megar bergelombang. "Karena referensinya adalah Benyamin Sueb, maka style rambutnya dicari yang agak mirip, yang agak jadul," tuturnya.
Â
Advertisement
Tayang 1 Maret 2018
Sementara itu, Benyamin: Biang Kerok akan menceritaan tentang kisah warga Betawi yang hendak digusur untuk dijadikan kasino. Pengki (Reza Rahadian), akhirnya punya rencana untuk menguras uang taruhan di kasino demi menebus tanah yang akan digusur.
Masalah bertambah rumit ketika Pengki naksir Aida (Delia Husein). Ia adalah seorang biduan yang ternyata merupakan perempuan simpanan sang pemilik kasino. Aida dijual oleh orangtuanya untuk bayar utang.
Benyamin: Biang Kerok mulai tayang di bioskop Tanah Air pada 1 Maret mendatang.