Saksikan Live Streaming Bincang-Bincang Seru Bareng Didi Kempot di Vidio Talk

Yuk, saksikan live streaming Vidio Talk bersama Didi Kempot di sini.

oleh Ria Aprilianti diperbarui 15 Agu 2019, 14:40 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2019, 14:40 WIB
Vidio Talk Bersama Didi Kempot
Vidio Talk-Didi Kempot... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu penyanyi campur sari hits Tanah Air yakni Didi Kempot akan hadir menjadi bintang tamu spesial di Vidio Talk kali ini.

Didi Kempot yang dikenal oleh para penikmat musik Indonesia dengan julukan Godfather of Broken Heart alias Dewanya Patah Hati. Hal itu disebabkan karena lagu-lagu ciptaannya kebanyakan bertemakan percintaan dan patah hati.

Pemilik nama asli Didi Prasetyo tak cuma bincang-bincang seru saja di Vidio Talk kali ini. Ia juga akan menyanyikan sebuah lagu miliknya yang pasti ditunggu-tunggu penggemarnya.

Buat Anda yang ingin lihat keseruan ngobrol serta mendengar lagu ciamik dari Didi Kempot, jangan lupa saksikan live streaming Vidio Talk pada Kamis (15/8/2019) pukul 18.00 WIB hanya di Vidio dengan klik tautan ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya