Rossa Bikin Heboh di Sekolah saat Ambil Raport Anak

Rossa tak masalah disapa oleh anak SD.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Agu 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2019, 07:00 WIB
[Fimela] Rossa
Rossa (Adrian Putra/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi cantik Rossa memiliki banyak penggemar dari beberapa kalangan. Bahkan, Rossa yang sering tampil di pentas seni (pensi) sekolah, banyak memiliki penggemar lintas generasi. Bahkan, ketika Rossa berkunjung ke sekolah anaknya, Rizky Langit Ramadhan, ia disambut antusias oleh murid di sekolah itu. 

"Jadi kalau misalnya ambil raport atau pun kegiatan sekolahnya Rizky, ketika aku ke sekolah, teman-temannya Rizky yang kelas lain ya, kalau kelas dia pasti tahu, 'Eh Rossa Rossa Rossa', aku kaya 'Iya'. Itu SD loh. Rizky baru lulus SD ya, mau masuk SMP," kata Rossa saat menghadiri konferensi press di kantor Tiket.com, kawasan M.H Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2019).

Pelantun "Nada-nada Cinta" ini tidak merasa keberatan jika dirinya dipanggil dengan sebutan 'Rossa' atau 'Teh Ocha'. Rossa bisa memaklumi cara mereka memanggilnya. Menurutnya, mereka memanggil Rossa tanpa panggilan ibu atau tante karena pengaruh televisi.

"Enggak kurang ajar, karena mungkin mereka lihatnya di TV. Kebayang enggak sih, anak SD dengar lagu mendengarkan lagu aku, kayak di sinetron kan banyak. Terus lihat di Indonesian Idol Junior kan mereka panggilnya 'Teh Ocha'. Ada yang panggil 'Teh Ocha' ada yang panggil 'Rossa'," ucap Rossa.

 

Dicolek Anak Kelas 5 SD

Rossa dan Anak
Rossa dan putranya, Rizky Langit Ramadhan. (Istimewa)

Rossa merasa senang dirinya juga dikenal oleh anak-anak yang seumuran dengan Rizky. Bahkan Rossa menceritakan ketika dirinya disapa seperti teman oleh anak kelas 5 SD. 

"Aku dicolek juga sama anak kelas 5 SD, 'Rossa, apa kabar?'. Lucu banget, kayak 'Baik'. Aku merasa mereka jadi enggak ada batasan. Artinya mungkin mereka juga tidak tahu aku mamanya Rizky," papar Rossa. 

(Maria Advensiani/mgg)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya