Sarita Abdul Mukti Jual Rumah untuk Melunasi Utang Faisal Haris?

Beredar kabar bahwa Sarita Abdul Mukti menjual sebuah rumah untuk membayar utang Faisal Haris.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 26 Jan 2020, 17:00 WIB
Diterbitkan 26 Jan 2020, 17:00 WIB
Sarita dan Faisal Harris
Sarita dan Faisal Harris [foto: instagram/shakillaastari]

Liputan6.com, Jakarta - Sarita Abdul Mukti akhirnya telah sepakat untuk menjual rumah mewahnya. Ia menjual rumah yang sempat ditinggali bersama mantan suaminya, Faisal Haris, seharga Rp 48 Miliar.

Beredar kabar bahwa Sarita Abdul Mukti menjual rumah tersebut untuk membayar utang Faisal Haris. Faisal diketahui memiliki tanggungan sertifikat rumah tersebut yang diagunkan di bank untuk modal usahanya.

Terkait hal tersebut, Sarita Abdul Mukti memberikan penjelasannya yang disampaikannya saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kasihan

[Bintang] Sarita Abdul Mukti
Sarita Abdul Mukti (Nurwahyunan/bintang.com)

"Bukannya saya yang bayar utangnya Haris, tapi dia selama ini sudah bayar bunganya kan, kasian kalau dia (Faisal Haris) harus bayar utangnya juga," ujar Sarita Abdul Mukti.


Pindah

[Bintang] Sarita Abdul Mukti
Sarita Abdul Mukti (Adrian Putra/bintang.com)

Dari uang sisa pelunasan utang tersebut, Sarita Abdul Mukti mengajak anak-anaknya untuk pindah ke rumah baru di bilangan Bintaro.

"Jadi nanti InsyaAllah kalau memang Allah izinkan aku minggir ke daerah Bintaro," kata Sarita Abdul Mukti.


Modal Usaha

Sementara sebagian lainnya, Sarita Abdul Mukti akan gunakan untuk modal usaha.

"Separuh aku gunakan untuk bangun rumah anak-anakku, separuhnya lagi aku mau buat usaha. Aku mau punya kayak event venue gitulah," lanjut Sarita Abdul Mukti.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya