Cinta Penelope Marah Agama Mendiang Sang Ayah Diungkap

Cinta Penelope tak ingin mendiang ayahnya menjadi konsumsi publik.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 24 Feb 2021, 11:00 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2021, 10:40 WIB
Cinta Penelope (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)
Cinta Penelope tak ingin mendiang ayahnya menjadi konsumsi publik. (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)

Liputan6.com, Jakarta - Cinta Penelope memutuskan berhijab sejak beberapa tahun lalu. Kini, pelantun "Keong Racun" itu sudah bahagia dengan kehidupan barunya.

Namun, baru-baru ini pemilik nama asli Princess Cinta Penelope dibuat marah oleh sebuah media yang memberitakan tentang ayahnya.

Padahal, ayah dari wanita yang pernah menikah dengan penyanyi Mustafa Debu ini sudah meninggal dunia.

 

Beda Agama

Cinta Penelope (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)
Cinta Penelope (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)

Dalam pemberitaan tersebut, dijelaskan bahwa Cinta Penelope dan mendiang sang ayah berbeda keyakinan hingga meninggal dunia.

Dan itu membuat reaksi tak menyenangkan dari warganet.

 

Sudah Meninggal

Cinta Penelope (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)
Cinta Penelope (Foto: Instagram/@princess_cinta_penelope)

Dalam akun Instagram terverifikasi miliknya, Selasa (23/2/2021), Cinta Penelope meminta agar ayahnya tak perlu jadi pemberitaan karena sudah meninggal.

"Assalamualaikum maaf .. untuk siapa aja tolong banget papa saya sudah meninggal, dan kehidupan keluarga ku hanya kami yang tau bukan anda !!!" tulisnya.

 

Setop Bicarakan Keluarga

Tak hanya itu, Cinta Penelope juga meminta untuk tak lagi membicarakan keluarganya.

"Berhenti ngomongin papa saya atau pun keluarga saya , jika anda tidak suka sama saya ckp saya saja yg anda benci !!" lanjutnya.

 

Bakal Dicari

Cinta Penelope pun memberi ancaman bila mendiang sang ayah maupun keluarganya masih menjadi pembicaraan.

"Sekali lagi seperti ini saya akan cari anda kemana pun !!!" ia mengakhiri.

 

Dukungan

Warganet mengingatkan Cinta Penelope untuk fokus pada dirinya sendiri. Mereka pun memberikan dukungannya.

"Yg penting kamu istiqomah ya beb ,, biarin Aja .. focus Sama diri kamu Dan suami," tulis akun @indah_purnama.

"Sabar ya kak...mungkin yg berkata seperti itu sebenarnya adalah seperti apa yg dia katakan...tidak ada yg tahu rahasia Illahirabbi," timpal akun @ria.zuha.

"@princess_cinta_penelope bismillah sabar kak gpp orang fitnah dan jelekin insya Allah penghapus dosa" orang tua dan kakak serta insya Allah masuk sorga . Percaya kan sama Allah sabar kak yaa ❤️," tambah akun @adi.efriadi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya