Selain Krisdayanti, Ini Potret 5 Diva Pop Tanah Air Tetap Cantik Tanpa Make Up, Wajahnya Terlihat Alami

Krisdayanti dan para diva Tanah Air tak hanya memiliki suara yang bagus, namun juga penampilannya yang alami.

oleh Aditia Saputra diperbarui 03 Mei 2021, 21:00 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2021, 21:00 WIB
[Fimela] Krisdayanti
Krisdayanti (Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Beberapa penyanyi wanita Tanah Air dikenal sebagai diva, seperti Krisdayanti. Selain memiliki suara yang bagus, mereka juga mempunyai penampilan yang menarik di atas maupun di luar panggung. Tak heran bila para penyanyi khususnya wanita, akan tampil maksimal dengan outfit yang memukau. 

Hal itu pula yang terlihat pada penampilan KD dan Diva Tanah Air lainnya. Mereka tampil stunning dengan outfit glamor, meski sudah memasuki usia kepala empat. Hal ini tentu saja tak mengurangi penampilannya dengan pakaian dan aksesori yang kerap mencuri perhatian.

Selain itu, para diva pop ini juga tampil menawan dengan makeup tebal yang menyempurnakan penampilannya. Bahkan mereka rela menyewa make up artist profesional setiap akan tampil di atas panggung.

Kerap tampil glamor di atas panggung, rupanya dalam keseharian para diva Indonesia ini selalu tampil sederhana terutama soal makeup. Tak jarang mereka menunjukkan wajah polos mereka tanpa makeup.

Seperti dilansir dari Brilio.net, penampilan para diva ini pun membuat penasaran saat tampil tanpa polesan makeup. Berikut ulasannya.

 

1. Yuni Shara

Yuni Shara
Yuni Shara... Selengkapnya

Dari gambar ini, nampak potret Yuni Shara saat berpose di sofa dengan latar tanaman hias miliknya. Dalam foto ini, ia menunjukkan wajah aslinya tanpa mengenakan makeup.

 

2. Krisdayanti

Krisdayanti
Krisdayanti... Selengkapnya

Krisdayanti nampak tampil alami saat bersama kedua anaknya. Meskipun tanpa polesan makeup namun wajahnya terlihat cantik natural.

 

3. Memes

Memes bersama suaminya
Memes bersama suaminya... Selengkapnya

Momen Memes saat melakukan ibadah umrah bersama sang suami. Berpose dengan mukena dengan latar Kakbah. Ibu dua anak itu tetap terlihat cantik meski tidak merias wajahnya.

 

4. Ruth Sahanaya

Ruth Sahanaya bersama suaminya
Ruth Sahanaya bersama suaminya... Selengkapnya

Kebersamaan Ruth Sahanaya atau yang akrab disapa Mama Uthe bersama sang suami. Keduanya kompak mengenakan outfit berwana krem. Mama Uthe tampil polos tanpa makeup, namun ia menambahkan aksesori kacamata untuk menunjang penampilannya.

 

5. Titi DJ

Titi DJ bersama anaknya
Titi DJ bersama anaknya... Selengkapnya

Kerap tampil all out dengan makeup tebal di atas panggung, rupanya Titi DJ terlihat memesona tanpa polesan makeup. Ia menambahkan aksesori kacamata saat berpose dengan anak laki-lakinya, Daffa Muchtar.

 

6. Rossa

Rossa bersama manajernya
Rossa bersama manajernya... Selengkapnya

Penyanyi bertubuh mungil itu terlihat cantik saat berpose bersama managernya. Ia tampil apa adanya dengan wajah polos tanpa makeup. Kendati demikian, wajahnya terlihat glowing.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya