Pecinta Manga Berduka, Pengarang Berserk Kentaro Miura Meninggal Dunia

Kentaro Miura, pengarang manga Berserk, meninggal dunia di usia 54 tahun karena diseksi aorta.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 20 Mei 2021, 15:57 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2021, 15:20 WIB
6 Pedang Paling Keren di Dunia Anime
Anime Berserk yang diadaptasi dari manga karya Kentaro Miura. (Hak Cipta Hakusensha)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dunia komik Jepang alias manga baru saja dilanda duka mendalam. Pada Kamis (20/5/2021), penerbit manga Hakusensha menyampaikan bahwa pengarang manga Berserk, Kentaro Miura, meninggal dunia di Jepang pada 6 Mei 2021 lalu.

Melansir dari Anime News Network, Kentaro Miura meninggal dunia di usia 54 tahun karena diseksi aorta, yakni penyobekan di lapisan dalam pembuluh darah besar yang keluar dari jantung (aorta).

Kabar duka ini sempat mengejutkan publik lantaran Kentaro Miura sudah dua pekan lalu mengembuskan nafas terakhirnya. Hal tersebut dikarenakan pihak keluarga melakukan proses pemakaman Kentaro Miura secara tertutup.

Mahakarya yang Dikenang

Berserk
Anime Berserk. (via animenewsnetwork.com)... Selengkapnya

Kepergian Kentaro Miura meninggalkan kenangan mendalam bagi para penggemar manga. Berserk yang merupakan mahakaryanya sejak 1989, hingga kini masih terus berjalan.

Karakter utama Berserk yang bernama Guts, memiliki penampilan ikonis serta gaya bertarung yang brutal. Guts digambarkan sebagai pria berambut pendek dengan zirah berpelindung bahu panjang sambil menenteng pedang berukuran besar sebagai senjatanya.

Karier Kentaro Miura

Kentarou Miura Mangaka Berserk
Kentarou Miura pengarang manga Berserk. (via berserk.fandom.com/wiki)... Selengkapnya

Lahir pada 11 Juli 1966, Kentaro Miura mengawali kariernya sebagai pengarang manga alias mangaka pada 1985 dengan karya debutnya, Futatabi. Ia mulai merancang Berserk pada 1988 hingga akhirnya resmi rilis pada tahun berikutnya.

 

Anime Berserk

Hingga September 2018, Berserk sudah mencapai volume 40 namun telah menginspirasi sejumlah serial maupun film anime berjudul sama. Anime televisi pertama ditayangkan pada 1997 hingga pada 2012 hingga 2013, dirilislah film trilogi Berserk. Versi baru anime ini tayang perdana pada 2016.

 

Kolaborasi

Salah satu hal yang menarik dari karier Kentaro Miura adalah kolaborasinya dengan Buronson, pengarang Fist of the North Star alias Tinju Bintang Utara. Keduanya menggarap seri komik King of Wolves yang dirilis pada 1989.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya